Pelayanan Tenaga Administrasi sekolah Urusan Kesiswaan Berbasis Teknologi Informasi di SMK se-Kabupaten Tanah Datar.

Putri, Cristy Cantika (2021) Pelayanan Tenaga Administrasi sekolah Urusan Kesiswaan Berbasis Teknologi Informasi di SMK se-Kabupaten Tanah Datar. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_1_CRISTY_CANTIKA_PUTRI_16002039_2397_2021.pdf

Download (6kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil pengamatan penulis di SMK se Kabupaten Tanah Datar bahwasanya pelayanan tenaga administrasi sekolah urusan kesiswaan berbasis teknologi informasi masih rendah. Jenis penelitian ini bersifat Deskriptif Kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah tenaga administrasi kesiswaan se-Kabupaten Tanah datar dengan jumlah 347 orang. Sampel pada penelitian ini ditentukan dengan teknik purposive sampling, yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu. Instrumen penelitian ini menggunakan angket model skala likert yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisi data pada penelitian ini menggunakan rumus ratarata (Mean). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) pelayanan tenaga administrasi sekolah urusan kesiswaan berbasis teknologi informasi di SMK se-Kabupaten Tanah Datar ditinjau dari prosedur pelayanan berada pada kategori tinggi dengan tingkat capaian 4,18. 2 ) pelayanan tenaga administrasi sekolah urusan kesiswaan berbasis teknologi informasi di SMK se-Kabupaten Tanah Datar ditinjau dari waktu penyelesaian berada pada kategori tinggi dengan tingkat capaian 3,72. 3) pelayanan tenaga administrasi sekolah urusan kesiswaan berbasis teknologi informasi di SMK se-Kabupaten Tanah Datar ditinjau biaya pelayanan berada pada kategori tinggi dengan tingkat capaian 4,20. 4) pelayanan tenaga administrasi sekolah urusan kesiswaan berbasis teknologi informasi di SMK seKabupaten Tanah Datar ditinjau dari produk pelayanan berada pada kategori tinggi dengan tingkat capaian 3,99. 5) pelayanan tenaga administrasi sekolah urusan kesiswaan berbasis teknologi informasi di SMK se-Kabupaten Tanah Datar ditinjau dari saran dan prasarana pelayanan berada pada kategori tinggi dengan tingkat capaian 4,27. 6) pelayanan tenaga administrasi sekolah urusan kesiswaan berbasis teknologi informasi di SMK se-Kabupaten Tanah Datar ditinjau dari kompetensi petugas pemberi pelayanan berada pada kategori tinggi dengan tingkat capaian 4,13. 7) pelayanan tenaga administrasi sekolah urusan kesiswaan berbasis teknologi informasi di SMK se-Kabupaten Tanah Datar ditinjau dari penggunaan teknologi berada pada kategori tinggi dengan tingkat capain 4,18. Dapat disimpulkan pelayanan tenaga administrasi sekolah urusan kesiswaan berbasis teknologi informasi di SMK se-Kabupaten Tanah Datar berada pada kategori tinggi dengan capaian skor 4,08.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: TENAGA PELAYANAN, ADMINISTRASI SEKOLAH, TEKNOLOGI INFORMASI
Subjects: L Education > L Education (General)
T Technology > GT Technology (general)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Administrasi Pendidikan - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 04 Feb 2022 05:52
Last Modified: 04 Feb 2022 05:52
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/36617

Actions (login required)

View Item View Item