Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik pada Pembelajaran Tematik Terpadu dengan Menggunakan Model Kooperatif Tipe Make A Match di Kelas IV SDN 03 Koto Tuo Kecamatan IV Koto.

Saputra, Ronal (2021) Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik pada Pembelajaran Tematik Terpadu dengan Menggunakan Model Kooperatif Tipe Make A Match di Kelas IV SDN 03 Koto Tuo Kecamatan IV Koto. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_6_RONAL_SAPUTRA_16129397_3859_2021.pdf

Download (6kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar peserta didik dikarenakan: guru belum menggunakan model pembelajaran yang tepat, proses pembelajaran belum berpusat pada peserta didik, pergantian antara mata pelajaran masih jelas, guru belum memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk berpartisipasi aktif dalam menemukan permasalahan-permasalahan kontekstual yang sedang dipelajari, guru hanya menggunakan alat panduan utama yaitu buku pelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil pembelajaran pada pembelajaran tematik terpadu dengan menggunakan model Kooperatif tipe Make A Match. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Dilaksanakan dalam dua siklus, yaitu siklus I terdiri dari 2 pertemuan, dan siklus II terdiri dari 1 pertemuan. Di setiap siklus memiliki empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian adalah guru dan peserta didik yang berjumlah 18 orang, terdiri dari 4 orang laki-laki dan 14 ii orang perempuan. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumen analisis, observasi, tes, dan non tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan, pelaksanaan dan hasil belajar mengalami peningkatan. Rata-rata nilai RPP siklus I yaitu 81,94% (B) dan pada siklus II meningkat menjadi 94,4% (A). Rata-rata nilai pelaksanaan aktivitas guru siklus I yaitu 82,28% (B) dan meningkat pada siklus II yaitu 91,66% (A). Rata-rata nilai aktivitas peserta didik siklus I 80,2% (B) meningkat pada siklus 91,66% (A). Rata-rata hasil belajar siklus I 74,56 (C) dan meningkat pada siklus II 91 (A). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model Kooperatif Tipe Make A Match dapat meningkatkan pembelajaran tematik terpadu di sekolah dasa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: HASIL BELAJAR, MODEL KOOPERATIF TIPE, PEMBELAJARAN TEMATIK TERPADU
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 27 Jan 2022 03:59
Last Modified: 27 Jan 2022 03:59
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/36525

Actions (login required)

View Item View Item