Pengaruh Collectivism, Herding Behavior dan Pemahaman Akuntansi terhadap Intensi Pengimplementasian SAK EMKM

Rini, Puspa (2021) Pengaruh Collectivism, Herding Behavior dan Pemahaman Akuntansi terhadap Intensi Pengimplementasian SAK EMKM. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_6_PUSPA_RINI_19043181_6155_2021 (1).pdf

Download (274kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh collectivism, herding behavior dan pemahaman akuntansi terhadap intensi pengimplementasian SAK EMKM pada manajer atau pengelola UMKM di Kota Dumai. Jenis penelitian ini digolongkan pada penelitian survey dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah manajer atau pengelola UMKM di Kota Dumai, Indonesia. Sampel penelitian ditentukan dengan metode purposive sampling sehingga diperoleh 80 orang sampel. Jenis data yang digunakan merupakan data primer yang diperoleh dari kuesioner. Analisis data menggunakan regresi berganda, intensi pengimplementasian SAK EMKM sebagai variabel terikat dan collectivism, herding behavior dan pemahaman akuntansi sebagai variabel bebas. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) collectivism tidak bepengaruh, signifikan positif terhadap intensi pengimplementasian SAK EMKM, sehingga hipotesis 1 ditolak; (2) herding behavior berpengaruh signifikan positif terhadap intensi pengimplementasian SAK EMKM, sehingga hipotesis 2 diterima; (3) pemahaman akuntansi berpengaruh signifikan positif terhadap intensi pengimplementasian SAK EMKM, sehingga hipotesis 3 diterima. Maka, dapat disimpulkan bahwa herding behavior dan pemahaman akuntansi memiliki pengaruh signifikan positif terhadap intensi pengimplementasian SAK EMKM, sedangkan collectivism tidak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 21 Jan 2022 03:17
Last Modified: 21 Jan 2022 03:17
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/36364

Actions (login required)

View Item View Item