Efektivitas Metode Suku Kata dalam Meningkatkan Kemampuan Membaca Permulaan bagi Siswa ADHD.

Nasution, Annisa May Syarah (2021) Efektivitas Metode Suku Kata dalam Meningkatkan Kemampuan Membaca Permulaan bagi Siswa ADHD. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_2_ANNISA_MAY_SYARAH_NASUTION_17003004_5002_2021.pdf

Download (5kB) | Preview

Abstract

Pendidikan Luar Biasa. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Padang. Indonesia. Penelitian ini membahas tentang peningkatan kemampuan membaca permulaan pada siswa ADHD di SD Muhammadiyah Padangsidimpuan. Subjek penelitian ini adalah siswa ADHD kelas III SD Muhammadiyah Padangsidimpuan. Penelitian ini menggunakan Single Subject Research dan jenis penelitian eksperimen dengan desain A-B-A, baseline (A1), intervensi (B), dan baseline (A2). Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui observasi, wawancara, dan tes. Alat pengumpulan data menggunakan frekuensi. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan grafik. Berdasarkan hasil penelitian dinyatakan bahwa kemampuan membaca permulaan siswa ADHD meningkat setelah diberikannya intervensi menggunakan Metode Suku Kata. Sehingga dapat disimpulkan bahwa Metode Suku Kata dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa ADHD.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: SUKU KATA, MEMBACA PERMULA, KEMAMPUAN MEMBACA
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 17 Jan 2022 02:00
Last Modified: 17 Jan 2022 02:00
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/36196

Actions (login required)

View Item View Item