Pengembangan Bahan Ajar Tematik Terpadu Kurikulum 2013 dengan Pendekatan Saintifik Dikelas 1 Sekolah Dasar

Sari, Fitria Kumala (2019) Pengembangan Bahan Ajar Tematik Terpadu Kurikulum 2013 dengan Pendekatan Saintifik Dikelas 1 Sekolah Dasar. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
1_A_FITRIA_KUMALA_SARI_17124090_4066_2019.pdf

Download (105kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh beberapa permasalahan yang berkaitan dengan bahan ajar dengan menggunakan pendekatan saintifik. Bahan Ajar berbasis saintifik merupakan bahan ajar yang didalamnya mengandung tahapan-tahapan saintifik 5M diantaranya tahapan Mengamati, Menanya, Mengumpulkan Informasi, Menalar, dan Mengkomunikasikan. Fakta dilapangan memperlihatkan kurangnya penggunaan buku teks berbasis saintifik, siswa disekolah hanya menggunakan buku Lembaran Kerja Siswa (LKS) sebagai referensi pembelajaran. Materi yang sangat dangkal, sehingga berdampak pada hasil belajar siswa. Dalam hal ini, perlu dilakukan pengembangan bahan ajar tematik terpadu dengan pendekatan saintifik. Bahan ajar ini dikembangkan dengan menggunakan model pengembangan ADDIE dimana kegiatan ini diawali dengan analisis (analysis), desain (design), pengembangan (develop), implementasi (implement) dan evaluasi (evaluate). Tahap penyebaran (disseminate) hanya dilakukan pada skala terbatas, yaitu pada SDN 25 Jati Tanah Tinggi, Kota Padang. Hasil validitas RPP dinyatakan valid dengan rata rata 3,60. Hasil persentase rata-rata bahan ajar diperoleh 3,50 dari validator ahli dan 3,70 dari validator praktisis dengan kategori sangat valid. Hasil uji praktikalitas dari keterlaksanaan RPP dengan persentase 3,80 dengan kategori sangat praktis. Penilaian respon guru diperoleh 3,80 dan penilaian respon siswa 3,80 dengan kategori sangat praktis. Penilaian aktivitas siswa diperoleh 81,36 kategori aktif. Penilaian hasil belajar diketahui bahwa persentase ketuntasan hasil di atas KKM. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa bahan ajar tematik dengan pendekatan Saintifik untuk siswa kelas I SD sudah valid, praktis, dan efektif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Dasar-S2
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 23 Dec 2021 03:33
Last Modified: 23 Dec 2021 03:33
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/35916

Actions (login required)

View Item View Item