Faktor Motivasi Belajar dalam Pembelajaran Daring Mata Pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan pada Kelas XI IPA SMAN 1 Sutera Kabupaten Pesisir Selatan

Putra, Anggi Yusia (2021) Faktor Motivasi Belajar dalam Pembelajaran Daring Mata Pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan pada Kelas XI IPA SMAN 1 Sutera Kabupaten Pesisir Selatan. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_ANGGI_YUSIA_PUTRA_17086110_5701_2021.pdf

Download (189kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor motivasi belajar dalam pembelajaran daring mata pelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan pada kelas XI IPA di SMAN I Sutera Kabupaten Pesisir Selatan. jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner kepada siswa/I kelas XI IPA di SMAN 1 Sutera Kabupaten Pesisir Selatan, yang mana populasi pada SMAN 1 Sutera sebanyak 166 responden, karena populasi pada penelitian ini terlalu banyak kemudian dilakukan penarikan sampel dengan menggunakan rumus Slovin yang kemudian didapat sampel sebanyak 62 responden. hasil analisis data dalam penelitian ini dari jawaban 62 orang peserta didik yang dijadikan sampel dengan 20 item pertanyaan tentang faktor motivasi belajar dalam pembelajaran daring mata pelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan pada kelas XI IPA SMAN 1 Sutera Kabupaten Pesisir Selatan, diperoleh tingkat capaian 71,15%. Dengan demikian dapat diartikan bahwa faktor motivasi belajar dalam pembelajaran daring mata pelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan pada kelas XI IPA SMAN 1 Sutera Kabupaten Pesisir Selatan berada dalam kategori baik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Motivasi Belajar, Pembelajaran Daring
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 15 Dec 2021 07:31
Last Modified: 15 Dec 2021 07:55
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/35780

Actions (login required)

View Item View Item