Meta Analisis Pengaruh Penggunaan LKS terhadap Hasil Belajar Siswapada Mata Pelajaran Fisika

Welinsa, Yovana (2021) Meta Analisis Pengaruh Penggunaan LKS terhadap Hasil Belajar Siswapada Mata Pelajaran Fisika. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_05_YOVANA_WELINSA_17033173_4250_2021.pdf

Download (439kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui effect size dari pengaruh penggunaan LKS terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran fiska. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian meta analisis. Dengan mengumpulkan dan merangkum beberapa artikel dari tahun 2013-2021. Dimana sampel yang digunakan terdiri dari 54 artikel nasional dan 6 artikel internasional. Artikel yang dipilih adalah artikel yang bisa diolah untuk dapat dihitung besar effect sizenya pada penggunaan LKS yang kemudian dikelompookan menjadi lima indikator yaitu berdasarkan tingkatan kelas, kemampuan siswa materi pelajaran, model pembelajaran dan hasil belajar siswa. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan bahwa (1) pada indikator tingkatan kelas penggunaan LKS memiliki efek yang paling tinggi yaitu pada kelas XI sebesar 1,45. (2) Pada indikator kemampuan siswa ketiganya memiliki efek yang sangat tinggi yaitu kemampuan berpikir tingkat tinggi, kemampuan pemecahan masalah dan pemahaman konsep. Efek yang paling tinggi dimiliki oleh kemampuan berpikir tingkat tinggi yaitu sebesar 1,45. (3) Pada indikator materi pelajaran yang memiliki rata-rata effect size paling tinggi yaitu termodinamika sebesar 1,45. (4) Pada indikator model pembelajaran yang memiliki rata-rata effect size paling tinggi yaitu pada model inkuiri terbimbing sebesar 1,44 (5) Pada indikator hasil belajar siswa yang memiliki besaran efek paling tinggi yaitu pada aspek keterampilan sebesar 1,22 dan aspek pengetahuan sebesar 1,15. Hal ini menunjukkan bahwa penggunaan LKS pada pembelajaran fisika memiliki efek yang baik terhadap hasil belajar siswa dari lima indikator tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: META ANALISIS
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 01 Dec 2021 07:04
Last Modified: 01 Dec 2021 07:04
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/35492

Actions (login required)

View Item View Item