Studi Tentang Tata Rias Pengantin Padang Pesisir (Pakem) di Kota Padang

Danissa, Anggie Octavi (2021) Studi Tentang Tata Rias Pengantin Padang Pesisir (Pakem) di Kota Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_02_ANGGIE_OCTAVI_DANISSA_16078034_3487_2021.pdf

Download (258kB) | Preview

Abstract

Penelitian bertujuan: 1) untuk mendeskripsikan apa saja bentuk busana dan perlengkapan pengantin pada tata rias pengantin Padang Pesisir (Pakem), 2) untuk mendeskripsikan busana dan perlengkapan pengantin pada tata rias pengantin Padang Pesisir (Pakem), 3) untuk mengungkapkan apa saja makna perlengkapan pengantin pada tata rias pengantin Padang Pesisir (Pakem) di Kota Padang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Informan dalam penelitian ini yaitu terdiri dari bundo kanduang, budayawan, penata rias pengantin Padang, usaha jasa pelaminan, niniak mamak dan pengantin. Informan ditetapkan dengan menggunakan teknik snowball sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik pemeriksaan keabsahan data dalam penelitian ini adalah perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, triangulasi, pengecekan sejawat dan auditing. Langkah-langkah untuk menganalisis data adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah ditinjau dari segi bentuk busana pengantin wanita terdiri dari: baju basiba atau baju kurung yang longgar dan panjang hingga bawah lutut dan bawahannya menggunakan kain saruang balapak atau songket yang memakai benang emas. Penutup dada pengantin wanita ini memakai kain panjang atau tokah yang dililitkan dari belakang kedepan atau berbentuk silang pada bagian depannya. Aksesoris pengantin wanita adalah sunting, anting, kalung cakiak, kalung pinyaram, kalung rumah gadang, gelang gadang dan gelang ular. Bentuk Busana pengantin pria terdiri dari baju Roki yaitu sejenis pakaian bergaya Eropa apabila kita perhatikan roki ini menyerupai pakaian seorang pembesar Eropa dan pakaian matador dari Portugis. Aksesoris pengantin laki-laki adalah kalung, ikat pinggang dan keris. Makna keseluruhan dari pengantin Padang Pesisir (Pakem) di Kota Padang serta makna keseluruhan dari tata rias pengantin Padang Pesisir adalah sebagai berikut: berkaitan erat dengan sistem sosial, pembentukan sikap manusia yang berhubungan dengan pembentukan jati diri manusia agar memikili sikap dan tingkah laku yang baik serta memiliki kedewaaaan sikap dari anak daro dengan mengamalkan kebijaksaan dan kearifan yang bertanggung jawab.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
T Technology > GT Technology (general)
Divisions: Fakultas Pariwisata dan Perhotelan > Pendidikan Tata Rias dan Kecantikan - D4
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 29 Oct 2021 02:36
Last Modified: 29 Oct 2021 02:36
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/34977

Actions (login required)

View Item View Item