Pengembangan Buku Saku Evolusi Bernuansa Emotional Spiritual Quotient (ESQ) untuk SMA/MA

Hayati, Deli (2021) Pengembangan Buku Saku Evolusi Bernuansa Emotional Spiritual Quotient (ESQ) untuk SMA/MA. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_03_DELI_HAYATI_14031068_3286_2021.pdf

Download (338kB) | Preview

Abstract

Implementasi Kurikulum 2013 memiliki karakteristik tercapainya kompetensi yang seimbang antara sikap spritual ,sosial,pengetahuan dan keterampilan padasiswa, begitu pulapadamateri evolusi. Bahan ajar untuk materi evolusi yang sesuai dengan tuntutan Kurikulum 2013 belum memadai, karena belum memuat keseimbangan keempat aspek tersebut, terutama tentang aspek emosional dan spiritual. Berdasarkan hal tersebut, peneliti telah melakukan penelitian pengembangan yang bertujuan untuk menghasilkan Buku Saku Evolusi Bernuansa Emotional Spiritual Quotient (ESQ) untuk SMA/MAyang valid dan praktis. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan menggunakan model pengembangan Plomp yang terdiri dari tahap investigasi awal (preliminary research), tahap pengembangan atau pembuatan prototipe (development or prototyping phase), dan tahap penilaian (assessment phase).Pada tahap developmentbuku sakudivalidasi oleh 4 orang validator menggunakan lembar validitas dan pada tahap assessmentbuku saku dilakukan uji praktikalitas oleh 1 orang guru biologi dan 30 orang siswa kelas XII SMA 1 Pertiwi Padang menggunakan lembar uji praktikalitas.Data dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Dari hasil expert review(validasi)diperoleh nilai validitas85,17% dengan kriteria valid. Hasil uji praktikalitas oleh guru menunjukkan bahwa buku saku memiliki nilai kepraktisan94,95% dengan kriteria sangat praktis danoleh peserta didik 83,46 % dengan kriteria praktis. Rata-rata nilai praktikalitas adalah 89,20% (Sangat praktis). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa buku saku evolusi bernuansa ESQ untuk SMA/MAyang telah dikembangkan valid dan sangat praktis.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 15 Oct 2021 07:12
Last Modified: 15 Oct 2021 07:12
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/34720

Actions (login required)

View Item View Item