Upaya Meningkatkan Kemampuan Produksi Senyawa Antimikroba Bakteri Endofit Tumbuhan Andalas (Morus macroura Miq.) Isolat JDT 1B Melalui Proses Penyinaran Dengan Sinar UV

Jaf, Lathifah Alfauzah (2021) Upaya Meningkatkan Kemampuan Produksi Senyawa Antimikroba Bakteri Endofit Tumbuhan Andalas (Morus macroura Miq.) Isolat JDT 1B Melalui Proses Penyinaran Dengan Sinar UV. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_4_LATHIFAH_ALFAUZAH_JAF_17032101_2058_2021.pdf

Download (299kB) | Preview

Abstract

Produksi senyawa aktif antibakteri dapat diperoleh melalui fermentasi. Aktifitas produksi senyawa aktif dapat ditingkatkan dengan cara meningkatkan aktifitas galur mikroba melalui proses mutasi. Mutasi dapat diinduksi dengan mutagen. Dimana mutagen ada 2 jenis yaitu mutagen kimia dan fisika. Mutagen fisika adalah mutagen yang dihasilkan dari perlakuan fisik (radiasi) melalui penyinaran UV. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh penyinaran dengan sinar UV terhadap jumlah sel bakteri, morfologi koloni dan aktivitas antibakteri endofit tumbuhan Andalas isolat JDT 1B. Penelitian ini merupakan penelitian Deskriptif yang dilaksanakan dari September 2020 – Februari 2021 di Laboratorium Penelitian Jurusan Biologi FMIPA UNP. Penyinaran UV dilakukan terhadap bakteri endofit Andalas isolat JDT 1B dengan waktu pemaparan selama 10, 20, 30, 40, 50, dan 60 menit. Perhitungan jumlah sel bakteri yang tumbuh setelah penyinaran dengan sinar UV dilakukan dengan metode Spread Plate. Pengamatan yang dilakukan berupa: pertumbuhan bakteri, perubahan morfologi koloni bakteri, aktivitas antibakteri. Semua perubahan parameter yang diamati dibandingkan dengan wild type. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyinaran UV pada bakteri endofit menyebabakan terjadinya penurunan jumlah sel bakteri. Bakteri mutan isolat JDT 1B mengalami perubahan morfologi koloni dan aktivitas antibakteri. Kesimpulan penelitian ini adalah proses penyinaran UV menghasilkan bakteri endofit Andalas Isolat JDT 1B mutan yang memiliki perbedaan morfologi dan meningkatkan kemampuan bakteri dalam menghasilkan senyawa antibakteri jika dibandingkan dengan wild type.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QD Chemistry
Q Science > QR Microbiology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 13 Sep 2021 08:25
Last Modified: 13 Sep 2021 08:25
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/33671

Actions (login required)

View Item View Item