Pengembangan Sistem Pembelajaran Flipped Classroom Berbasis Inkuiri Terbimbing pada Materi Bentuk Molekul Menggunakan Augmented Reality untuk Kelas X SMA/MA.

Herpika, Felya (2021) Pengembangan Sistem Pembelajaran Flipped Classroom Berbasis Inkuiri Terbimbing pada Materi Bentuk Molekul Menggunakan Augmented Reality untuk Kelas X SMA/MA. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_7_FELYA_HERPIKA_17035137_2656_2021.pdf

Download (189kB) | Preview

Abstract

Era revolusi industri 4.0 atau era distrupsi menyebabkan perubahan di dalam kehidupan termasuk dalam bidang pendidikan. Covid-19 merupakan ciri era distrupsi yaitu volatility dan uncertainty dimana menyebabkan perubahan yang cepat dan tidak bisa ditebak dan tidak ada kepastian. Perubahan yang terjadi didalam pendidikan adalah proses pembelajaran dari tatap muka menjadi daring. Penelitian ini mengembangkan sistem pembelajaran dan media pembelajaran yang dapat digunakan pada situasi tertentu seperti Covid-19. Sistem pembelajaran ini memadukan pembelajaran flipped classsroom dengan model pembelajaran inkuiri terbimbing. Dan pengembangan media pembelajaran berbasis augmented reality untuk memvisualisasikan objek 3D pada materi bentuk molekul. Metode penelitian menggunakan educational design research dengan model penelitian Plomp. Model penelitian ini memiliki tahapan yaitu prelimenery research dengan menganalisis kebutuhan dan konteks, review literatur dan pengembangan kerangka konseptual. Kemudian prototyping phase dengan penilaian self evaluation, expert review, one to one dan small group. Penelitian dilaksanakan pada tahun 2020/2021 dengan instrumen validasi dan angket respon peserta didik dan pendidik. Teknik analisis data yang digunakan Aiken V untuk validitas dan persentase untuk praktikalitas. Uji validitas oleh ahli dan praktikalitas pada pendidik dan peserta didik didapatkan nilai rata-rata yaitu validitas sistem pembelajaran 0,83 dan nilai validitas media 0,87 dengan kategori valid tinggi. Rata-rata nilai praktikalitas sistem pembelajaran pendidik 85,6 dan peserta didik 82,2 dengan kategori sangat praktis. Dan rata-rata nilai validitas materi media pembelajaran berbasis augmented reality 0,82 dan rata-rata nilai validitas media pembelajaran 0,86 dengan kategori valid tinggi. Rata-rata nilai praktikalitas media pembelajaran berbasis augmented reality pendidik adalah 86,4 dan peserta didik 83,2 dengan kategori sangat praktis.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Kimia - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 09 Sep 2021 06:51
Last Modified: 09 Sep 2021 06:51
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/33608

Actions (login required)

View Item View Item