Pengembangan Media Pembelajaran E-Learning Berbasis Edmodo tentang Materi Sel untuk Peserta Didik Kelas XI di SMA Negeri 1 Salimpaung.

Putri, Dwi Aprilia Heni (2021) Pengembangan Media Pembelajaran E-Learning Berbasis Edmodo tentang Materi Sel untuk Peserta Didik Kelas XI di SMA Negeri 1 Salimpaung. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_3_DWI_APRILIA_HENI_PUTRI_17031088_2106_2021.pdf

Download (18kB) | Preview

Abstract

Teknologi informasi memungkinkan para guru untuk menyajikan pembelajaran yang menarik bagi peserta didik melalui e-learning. Saat ini pembelajaran melalui e-learning telah banyak dil akukan. Salah satu platforme-learning adalah Edmodo. Edmodo merupakan platform media sosial mirip Facebook, yangakan familiar bagi guru serta peserta didik, sehingga dapat menjadikan pembelajaran lebih menarik. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan media pembelajaran e-learning berbasis Edmodo tentang materi sel untuk peserta didik kelas XI di SMA Negeri 1 Salimpaung yang valid dan praktis. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan Research and Development (R & D), menggunakan model 4-D. Subjek penelitian ini adalah dua orang dosen Jurusan Biologi FMIPA UNP, satu orang guru biologi dan 30 orang peserta didik Kelas XI SMA Negeri 1 Salimpaung. Sedangkan objek penelitian, adalah media pembelajaran e-learning berbasis Edmodo tentang materi sel untuk peserta didik kelas XI di SMA/MA. Instrumen yang digunakan adalah angket validitas dan angket uji praktikalitas. Data yang diperoleh dianalisis dengan teknik deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, didapatkan nilai rata-rata hasil validasi sebesar 90,83 dengan kategori sangat valid. Hal ini menunjukkan e-learning berbasis Edmodo yang dikembangkan sangat valid baik dari segi aspek kelayakan isi, kebahasaan, sajian, maupun kegrafikaan. Nilai rata-rata uji praktikalitas guru dan peserta didik adalah 85,97 dengan kategori praktis. Oleh karena itu, e-learning berbasis Edmodo tentang materi sel untuk kelas XI di SMA Negeri 1 Salimpaung ini sudah sangat valid dan praktis untuk membantu proses pembelajaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Q Science > QR Microbiology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 09 Sep 2021 01:21
Last Modified: 09 Sep 2021 01:21
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/33530

Actions (login required)

View Item View Item