Media Pembelajaran Menggambar Konstruksi Gedung Menggunakan Sketchup 3D Pada Mata Pelajaran Konstruksi dan Utilitas Gedung Jurusan Desain Pemodelan Dan Informasi Bangunan Kelas XI Dan XII SMKN 3 Tebo

Ali, Jumadil (2021) Media Pembelajaran Menggambar Konstruksi Gedung Menggunakan Sketchup 3D Pada Mata Pelajaran Konstruksi dan Utilitas Gedung Jurusan Desain Pemodelan Dan Informasi Bangunan Kelas XI Dan XII SMKN 3 Tebo. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_1_JUMADIL_ALI_1302267_1319_2021.pdf

Download (608kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berangkat dari rendahnya nilai siswa pada mata pelajaran Konstruksi dan Utilitas Gedung, selain itu belum adanya media pembelajaran menggunakan SketchUp 3D, dikarenakan waktu dan kondisi guru yang belum memungkinkan untuk membuat media yang dibutuhkan. Tujuan penelitian ini (1) untuk mengetahui seperti apa media menggambar konstruksi gedung berbasis visual 3D yang tepat menggunakan program SketchUp 3D (2) menghasilkan produk media pembelajaran untuk guru sebagai pengganti model, berupa media pembelajaran berbasis visual 3D menggunakan program SketchUp 3D. Menggunakan metode penelitian dan pengembangan (Design and Development Research). Model pengembangan berupa pengembangan sistem pembelajaran dengan model ADDIE. ADDIE merupakan singkatan dari Analysis, Design, Development or Production, Implementation or Delivery and Evaluations. Dari lima tahapan pada penelitian ini hanya dilaksanakan tiga tahapan saja, yaitu: (1) proses analisis (2) proses perancangan (3) proses pengembangan. Hasil dari penelitian berupa media pembelajaran Gambar Konstruksi Gedung dengan format file Modul (.skp), dan media pembelajaran dapat dijalankan dengan aplikasi SketchUp 3D. Dari hasil validasiyang dilakukanoleh ahli materidan ahli mediamaka mediapembelajaranini sangatlayakuntuk digunakan. Media pembelajaran akan disimpan di Google Drive dan juga dikemas dalam Compact Disk (CD), didalamnya terdapat 3 file, yaitu: (1) File 1 berisi gambar konstruksi gedung dengan tanpa tulangan, (2) File 2 berisi gambar detail penulangan konstruksi gedung dan (3) Tutorial penggunaan media pembelajaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Bangunan - S1
Depositing User: Sri Yulianti, S.IP
Date Deposited: 06 Sep 2021 01:50
Last Modified: 06 Sep 2021 01:50
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/33381

Actions (login required)

View Item View Item