Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Integritas Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kecamatan Lubuk Kilangan Kota Padang.

Amega, Jodeco Roshua (2020) Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Integritas Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kecamatan Lubuk Kilangan Kota Padang. Skripsi thesis, Fakultas Ilmu Sosial.

[img]
Preview
Text
A_05_JODECO_ROSHUA_AMEGA_1528_15042082_2020.pdf

Download (333kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya indikasi bahwa kurangnya kejujuran, komitmen dan konsisten pada diri pegawai negeri sipil dalam menjalankan tugas dan kewajiban sebagai Pegawai Negeri Sipil padamasayarakat serta masih belum terealisasinya budaya organnisasi yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi terhadap integritas Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kecamatan Lubuk Kilangan.Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif asosiatif. Populasi dari penelitian ini berjumlah 62orang yang terdiri dari Pegawai Negeri Sipil pada 1 Kantor Kecamatan dan 7 Kantor Kelurahan di Kota Padang, dan sampel dari penelitian ini berjumlah 62 responden yang ditentukan menggunakan teknik Total Sampling. Instrumen penelitian ini berbentuk kusioner dengan menggunakan pengukuran skala likert. Analisis penelitian ini menggunakan uji regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap integritas Pegawai Negeri sipil di Kecamatan Lubuk Kilangan Kota Padang. Secara bersama-sama sub variabel inovasi dan pengambilan resiko, perhatian ke hal rinci, orientasi hasil, orientasi orang, orientasi tim, keagresifan dan kemantapan berpengaruh secara signifikan terhadap integritas Pegawai Negeri sipil di Kecamatan Lubuk Kilangan Kota Padang. Namun secara parsial sub variabel orientasi tim, keagresifan dan kemantapan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap integritas Pegawai Negeri sipil di Kecamatan Lubuk Kilangan Kota Padang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Negara - S1
Depositing User: Mrs Risna Juita
Date Deposited: 03 Sep 2021 02:53
Last Modified: 03 Sep 2021 02:53
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/33326

Actions (login required)

View Item View Item