Pengaruh Struktur Kepemilikan Perusahaan dan Karakteristik Komite Audit Terhadap Keinformatifan Laba Akuntansi (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2018).

Yanti, Maila (2021) Pengaruh Struktur Kepemilikan Perusahaan dan Karakteristik Komite Audit Terhadap Keinformatifan Laba Akuntansi (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2018). Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_6_MAILA_YANTI_16043014_202_2021.pdf

Download (17kB) | Preview

Abstract

Keinformatifan laba akuntansi merupakan kemampuan komponen laba dalam laporan tahunan untuk menjelaskan kinerja dan nilai perusahaan di masa depan serta mempengaruhi penilai pasar terhadap peusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh struktur kepemilikan perusahaan, independensi komite audit, keahlian keuangan komite audit terhadap keinformatifan laba akuntansi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian asosiatif kausal dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2014-2018. Sampel dipilih dengan menggunakan metode purpose sampling dengan jumlah sampel 34 sampel. Data yang digunakan adalah data sekunder dari laporan tahunan perusahaan. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh signiifkan struktur kepemilikan dan karakteristik komite audit terhadap keinformatifan laba. Rekomendasi untuk penelitian selanjutnya yaitu diharapkan dapat menelusuri variabel lain yang memiliki potensi mempengaruhi secara signifikan terhadap keinformatifan laba akuntansi. Selain menambahkan, menggali informasi tentang variabel tersebut, misal struktur kepemilikan perusahaan tidak hanya dihitung dari persentase secara langsung tetapi juga menghitung persentase secara tidak langsung. Perusahaan diharapkan mampu mengendalikan faktor-faktor yang dapat menunjang keinformatifan laba akuntansi, sehingga dapat menekan masalah keagenan yang disebabkan karena adanya perbedaan kepentingan di antara berbagai pihak dalam perusahaan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
T Technology > TS Manufactures
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 01 Sep 2021 04:43
Last Modified: 01 Sep 2021 04:43
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/33236

Actions (login required)

View Item View Item