Kontribusi Kekuatan Otot Lengan Dan Daya Ledak Otot Tungkai Terhadap Kecepatan Renang 50 Meter Gaya Dada Pada Mahasiswa FIK UNP

Khairoh, Jannatul (2021) Kontribusi Kekuatan Otot Lengan Dan Daya Ledak Otot Tungkai Terhadap Kecepatan Renang 50 Meter Gaya Dada Pada Mahasiswa FIK UNP. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
2_A_JANNATUH_KHAIROH_17087231_1342_2021.pdf

Download (261kB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah diduga kecepatan renang 50 meter gaya dada pada mahasiswa FIK UNP yang belum mencapai standar kelulusan yang diharapkan. Variabel dalam penelitian ini adalah kekuatan otot lengan, daya ledak otot tungkai, dan kecepatan renang 50 meter gaya dada. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat kontribusi kekuatan otot lengan dan daya ledak otot tungkai terhadap kecepatan rennag 50 meter gaya dada pada mahasiswa FIK UNP. Jenis penelitian ini korelasi. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa FIK UNP, pengambilan sampel dengan ttenik purposive sampling dengan karakteristik tertentu sehingga jumlah sampel pada penelitian ini berjumlah 13 sampel. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi sederhana dan regresi ganda. Hasil analisis data nunjukkan bahwa : (1)kekuatan otot lengan berkontribusi terhadap kecepatan renang 50 meter gaya dada pada mahasiswa FIK UNP sebesar 5% tetapi tidak signifikan, dikarenakan berdasarkan perbandingan nilai thitung (0,75) < ttabel (1,796). (2) daya ledak otot tungkai berkontribusi terhadap kecepatan renang 50 meter gaya dada pada mahasisa FIK UNP sebesar 12,3% tetapi tidak signifikan, karena berdasarkan perbandingan nilai thitung (-1,24) < ttabel (1,796). (3) kekuatan otot lengan dan daya ledak otot tungkai secara bersama-sama berkontribusi terhadap kecepatan renang 50 meter gaya dada pada mahasiswa FIK UNP sebesar 13,3% tetapi tidak signifikan, karena berdasarkan perbandingan nilai Fhitung (0,76) < Ftabel (3,98).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga - S1
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 31 Aug 2021 05:28
Last Modified: 31 Aug 2021 05:28
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/33218

Actions (login required)

View Item View Item