Pemodelan DampakBencana TsunamidiKota Padang Provinsi Sumatera Barat

Pradana, Fadli (2019) Pemodelan DampakBencana TsunamidiKota Padang Provinsi Sumatera Barat. Skripsi thesis, Fakultas Ilmu Sosial.

[img]
Preview
Text
A_06_FADLI_PRADANA_2415_15136003_2019.pdf

Download (329kB) | Preview

Abstract

Bencana tsunami berpotensi menyebabkan jatuhnya banyak korban jiwa dan kerugian materi yang sangat besar, terutama pada daerah padat penduduk yang terletak di pesisir pantai seperti Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat. Penelitian tentang pemodelan kerusakan dan dampak bencana tsunami sangat dibutuhkan sebagai referensi oleh pemerintah dalam pembuatan dan pengambilan keputusan sebuah kebijakan yang berkaitan dengan tata ruang. Pada penelitian ini, bencana tsunami di Kota Padang dimodelkan dengan 3 ketinggian kenaikan air laut di garis pantai, kemudian dihitung penurunan ketinggian air yang terhalang oleh penggunaan lahan. Mengetahui wilayah terpapar digunakan analisis Cost-Distance. Indikator kerusakan yang dihitung adalah jumlah bangunan, luas sektor pertanian dan jumlah penduduk terdampak. Hasil dari setiap pemodelan menghasilkan dampak yang berbeda. Pemodelan kenaikan air 5 meter menunjukkan wilayah terdampak 390,88 hektar, bangunan sebanyak 1.259 unit, pertanian seluas 67,08 hektar dan penduduk terdampak sebanyak 3.637 jiwa. Pemodelan kenaikan air 11 meter menunjukkan wilayah terdampak seluas 8.247,85hektar, bangunan sebanyak 61.091unit,pertanian seluas3.583,75hektar dan penduduk terdampak sebanyak 324.579 jiwa. Pemodelan kenaikan air 15 meter menunjukkan wilayah terdampak seluas 11.543,43 hektar, bangunan sebanyak 98.809 unit, pertanian seluas 4.920,88 hektar dan penduduk terdampak sebanyak579.432jiwa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Geografi - S1
Depositing User: Mrs Risna Juita
Date Deposited: 19 Aug 2021 04:17
Last Modified: 19 Aug 2021 04:17
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/32979

Actions (login required)

View Item View Item