Penerapan Metode Waterfall untuk Penyajian Publikasi Industri Pengolahan Logam Berbasis WebGIS di Nagari Sungai Pua

Rahman, Afifu (2019) Penerapan Metode Waterfall untuk Penyajian Publikasi Industri Pengolahan Logam Berbasis WebGIS di Nagari Sungai Pua. Skripsi thesis, Fakultas Ilmu Sosial.

[img]
Preview
Text
A_06_AFIFU_RAHMAN_4449_15136074_2019.pdf

Download (349kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk. 1) memetakan pola sebaran industri pengolahan logam di Nagari Sungai Pua. 2) mempublikasikan profil dan potensi industri pengolahan logam di Nagari Sungai Pua menggunakan sebuah sistem informasi geografi berbasis WebGIS. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Dalam menganalisis pola sebaran industri pengolahan logam, metode yang digunakan adalah metode analisis tetangga terdekat (Nearest Neighbour Analysis) dan untuk membangun WEBGIS adalah metode waterfall. Hasil dari penelitian ini yaitu: 1) pola sebaran industri pengolahan logam di Nagari Sungai Pua adalah acak (Random) dengan nilai indeks T 0,884269. 2) publikasi terkait profil dan potensi industri pengolahan logam di Nagari Sungai Pua dapat diakses menggunakan WebGIS yang telah berhasil dibangun dengan menggunakan metode waterfall dengan alamat domain http://webgisindustrisungaipua.000webhostapp.com. WebGIS ini menyajikan informasi mengenai industri pengolahan logam yang berada di Nagari Sungai Pua yang disajikan dalam bentuk peta yang memuat data mulai dari sebaran industri pengolahan logam, profil dan potensi industri yang bisa dilihat oleh masyarakat luas sehingga informasi terkait dengan industri ini bisa diakses secara mudah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Geografi - S1
Depositing User: Mrs Risna Juita
Date Deposited: 18 Aug 2021 03:12
Last Modified: 18 Aug 2021 03:12
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/32942

Actions (login required)

View Item View Item