Yunita, Efri (2021) Tingkat Kepuasan Pemustaka terhadap Komunikasi Verbal dan Non Verbal Pustakawan di Perpustakaan Universitas Negeri Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
|
Text
A_08_EFRI_YUNITA_17234011_2642_2021.pdf Download (254kB) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: 1) komunikasi verbal pustakawan dalam melayani pemustaka di Perpustakaan Universitas Negeri Padang, 2) komunikasi non verbal pustakawan dalam melayani pemustaka di Perpustakaan Universitas Negeri Padang, dan 3) tingkat kepuasan pemustaka terhadap komunikasi verbal dan non verbal pustakawan diPerpustakaan Universitas Negeri Padang. Penelitian ini mengunakan pendekatan kuantitatif dengan metode deskriptif melalui penyebaran angket sebagai sumber data. Populasi dalam penelitian ini adalah pemustaka Perpustakaan Universitas Negeri Padang berjumlah 42.886 orang dan dengan sampel berjumlah 100 orang. Pengambilan sampel ditentukan berdasarkanteknik simple random sampling. Analisis data dilakukan secara deskriptif, mengunakan rumus mean dengan model skala interval. Hasil dari angket penelitian yang penulis lakukan mengarah kepada kesimpulan yaitu: 1) komunikasi verbal pustakawan dalam melayani pemustaka tergolong tinggi karena memiliki rata-rata total sebesar 3,73 berada dalam rentang interval 3,41-4,20 dalam kategori baik, 2) komunikasi non verbal pustakawan dalam melayanipemustaka tergolong tinggi karena memiliki rata-rata total sebesar 3.80 berada dalam rentang interval 3,41-4,20 dalam kategori baik, dan 3) tingkat kepuasan pemustaka terhadap komunikasi verbal dan non verbal pustakawan secara keseluruhan adalah positif. Hasil tersebut diketahui dari skor rata-rata yang didapat yaitu 3,72 berada dalam rentang interval 3,41- 4,20 dalam kategori baik. Artinya menurut pemustaka tingkat kepuasan pemustaka terhadap komunikasi verbal dan komunikasi komunikasi non verbal dinilai sudah sesuai harapan pemustaka dan bernilai baik dan pemustaka merasa ―puas‖ terhadap layanan yang diterima. Namun, masih terdapat 1 indikator dan 3 butir pernyataan memiliki skor tergolong rendah dengan perolehan nilai rata-rata dalam rentang 2,61-3,40 dengan kategori kurang baik berada di zona negatif.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z719 Libraries (General) |
Divisions: | Fakultas Bahasa dan Seni > Ilmu Informasi, Perpustakaan dan Kearsipan - D3 |
Depositing User: | Fitri Yelli |
Date Deposited: | 16 Aug 2021 02:44 |
Last Modified: | 16 Aug 2021 02:44 |
URI: | http://repository.unp.ac.id/id/eprint/32906 |
Actions (login required)
View Item |