Konflik Sosial dalam Novel Ivanna Van Dijk Karya Risa Saraswati

Nawangsih, Nawangsih (2020) Konflik Sosial dalam Novel Ivanna Van Dijk Karya Risa Saraswati. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_2_NAWANGSIH_16017044_2576_2020.pdf

Download (378kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan; (1) menggambarkan bentuk konflik sosial dalam novel Ivanna Van Dijk karya Risa Saraswati. (2) menggambarkan penyebab konflik sosial dalam novel Ivanna Van Dijk karya Risa Saraswati. (3) menggambarkan dampak konflik sosial dalam novel Ivanna Van Dijk karya Risa Saraswati. Manfaat penelitian ini berupa manfaat teoritis dan praktis.Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Analisis sesuai prinsip pendekatan mimesis. Data dalam penelitian ini adalah kata, frasa, klausa, atau kalimat yang mengidentifikasikan konflik sosial. Sumber data penelitian ini adalah novel Ivanna Van Dijk yang ditulis oleh Risa Saraswati dan diterbitkan pada tahun 2019. Instrument penelitian ini adalah peneliti sendiri sebagai instrument utama. Teknik pengumpulan data yang digunakan ada tiga, antara lain: (1) Membaca dan memahami novel, (2) menandai bagian-bagian seperti kata, frasa, klausa atau kalimat yang mengindikasikan data konflik sosial, (3) menginventarisasi data mengenai data konflik sosial. Teknik pengabsahan data yang digunakan dalam penilitian ini adalah triangulasi. Teknik penganalisisan data yang digunakan adalah: (1) mengidentifikasi dan mengklasifikasi data, (2) menganalisis dan menginterpretasikan data, (3) menyimpulkan data, (4) membuat laporan penelitian. Hasil penelitian Pertama bentuk konflik sosial yang terdiri dalam novel Ivanna Van Dijk karya Risa Saraswati ditemukan Pertama; Bentuk Konflik Sosial meliputi; (1) kemiskinan, (2) kejahatan, (3) disorganisasi keluarga, (4) generasi muda dalam masyarakat modern, (5) peperangan, (6) pelanggaran terhadap norma-norma masyarakat, (7) masalah kependudukan, (8) masalah lingkungan hidup, (9) birokrasi. Kedua; Penyebab Konflik Sosial, (1) perbedaan antar- individu, (2) benturan antar-kepentingan baik secara ekonomi ataupun politik, (3) perubahan sosial, (4) perbedaan kebudayaan, dan Ketiga; Dampak yang disebabkan oleh konflik sosial berupa (1) bertambah kuatnya rasa solidaritas kelompok, (2) hancurnya kesatuan kelompok, (3) adanya perubahan kepribadian individu, (4) hancurnya nilai-nilai dan norma yang ada, (5) hilangnya harta benda (material) dan manusia.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Indonesia - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 16 Aug 2021 02:44
Last Modified: 16 Aug 2021 02:44
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/32904

Actions (login required)

View Item View Item