Pengaruh Beban Kerja terhadap Kinerja Perangkat Nagari dalam Pengelolaan Keuangan Nagari di Kabupaten Tanah Datar

Anastasya, Ledita (2019) Pengaruh Beban Kerja terhadap Kinerja Perangkat Nagari dalam Pengelolaan Keuangan Nagari di Kabupaten Tanah Datar. Skripsi thesis, Fakultas Ilmu Sosial.

[img]
Preview
Text
A_05_LEDITA_ANASTASYA_3061_15042035_2019.pdf

Download (342kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beban kerja terhadap kinerja perangkat nagari dalam pengelolaan keuangan nagari di Kabupaten Tanah Datar. Latar belakang penelitian ini dilakukan adalah karena masih rendahnya kinerja perangkat nagari dalam pengelolaan keuangan nagari. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif asosiatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh perangkat nagari dari 75 nagari yang ada di Kabupaten Tanah Datar yang terdiri dari walinagari, sekretaris nagari, bendahara nagari, dan lima kepala urusan nagari. Sampel dalam penelitian ini terdiri dari 248 responden yang ditentukan dengan menggunakan rumus Slovin dan pengambilan data dilakukan dengan teknik pengambilan sampel Multi Stage Random Sampling. Data dikumpulkan dengan menggunakan pengukuran skala Likert. Analisis data penelitian dilakukan dengan menggunakan uji regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan variabel beban kerja berpengaruh secara signifikan terhadap pengelolaan keuangan nagari dengan nilai signifikansi 0,017 dan nilai Adjusted R Square 0,046. Dengan demikian pengaruh variabel beban kerja terhadap pengelolaan keuangan nagari adalah sebesar 4,6%. Sedangkan sisanya 95,4% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Sedangkan secara parsial sub variabel tekanan waktu terhadap kinerja perangkat nagari dalam pengelolaan keuangan nagari sebesar 3,9%, pengaruh variabel jam kerja terhadap kinerja perangkat nagari dalam pengelolaan keuangan nagari sebesar 2,8%, pengaruh kemenduaan peran terhadap kinerja perangkat nagari dalam pengelolaan keuangan nagari sebesar 0,9%, pengaruh banyaknya informasi masuk terhadap kinerja perangkat nagari dalam pengelolaan keuangan nagari sebesar 4,1%, pengaruh temperatur terhadap kinerja perangkat nagari dalam pengelolaan keuangan nagari sebesar 0,1%, pengaruh tindakan berulang terhadap kinerja perangkat nagari dalam pengelolaan keuangan nagari sebesar 0% dan pengaruh tanggungjawab terhadap kinerja perangkat nagari dalam pengelolaan keuangan nagari sebesar 3,1%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Negara - S1
Depositing User: Mrs Risna Juita
Date Deposited: 12 Aug 2021 04:40
Last Modified: 12 Aug 2021 04:40
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/32848

Actions (login required)

View Item View Item