Analisis Prosedur Pengelolaan Arsip Dinamis Aktif di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Pesisir Selatan.

Zalma,, Mega (2018) Analisis Prosedur Pengelolaan Arsip Dinamis Aktif di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Pesisir Selatan. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_8_01_MEGA_ZALMA_14053079_5037_2018.pdf

Download (26kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prosedur pengelolaan arsip dinamis aktif, sumber daya manusia yang melaksanakan kegiatan kearsipan dan untuk mengetahui hambatan-hambatan dalam melakukan pengelolaan arsip dinamis aktif di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Pesisir Selatan. Metode penelitian ini adalah Deskriptif Kualitatif, dengan sumber data beberapa informan yang ditetapkan berdasarkan criteria yang sesuai melalui wawancara dan pengamatan langsung ke objek penelitian. Data sekunder yang mendukung penelitian ini diperoleh dari dokumen-dokumen yang tersedia di tempat objek penelitian. Untuk menguji keabsahan data digunakan Triangulasi Teknik. Berdasarkan informasi dari informan penelitian ini dapat dijelaskan bahwa prosedur pengelolaan arsip dinamis aktif secara keselurahan sudah terlaksana dengan baik akan tetapi masih belum maksimal hal ini disebabkan oleh: 1) Penciptaan arsip dalam pengurusan surat masuk dan surat keluar belum dilaksanakan dengan tepat; 2) Penataan arsip dinamis aktif belum terlaksana dengan maksimal; 3) Belum terlaksananya sistem penyimpanan arsip dengan baik; 4) Penemuan kembali arsip masih membutuhkan waktu yang cukup lama yaitu berkisar 15 menit; 5) pemeliharaan dan pengamanan arsip dinamis aktif belum dilaksanakan dengan maksimal; 6) Ruang khusus penyimpanan arsip yang tidak sesuai dengan SOP. Hal ini terjadi karena beberapa hal : 1) Belum terdapat arsiparis atau pegawai khusus yang melakukan pengelolaan arsip; 2) Fasilitas kearsipan secara kualitas dan kuantitas yang masih belum memadai. Berdasarkan penelitian diatas rekomendasi yang dapat penulis sarankan kepada pegawai untuk lebih meningkatkan kepedulian terhadap pengelolaan kearsipan. Kepada pimpinan agar menempatkan sumber daya manusia pengelola arsip yang memiliki latar belakang sebagai arsiparis, menyediakan ruangan penyimpanan arsip yang dilengkapi dengan fasilitas yang memadai serta sarana dan prasarana pendukung kegiatan kearsipan yang lengkap.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
A General Works > AC Collections. Series. Collected works
A General Works > AC Collections. Series. Collected works
A General Works > AC Collections. Series. Collected works

A General Works > AI Indexes (General)
A General Works > AI Indexes (General)
A General Works > AI Indexes (General)
A General Works > AI Indexes (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 28 Jul 2021 03:21
Last Modified: 28 Jul 2021 03:21
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/32522

Actions (login required)

View Item View Item