Strategi Adaptasi Sosial Mahasiswa Afirmasi Asal Papua di Universitas Negeri Padang

Lora, Sofia (2019) Strategi Adaptasi Sosial Mahasiswa Afirmasi Asal Papua di Universitas Negeri Padang. Skripsi thesis, Fakultas Ilmu Sosial.

[img]
Preview
Text
A_03_SOFIA_LORA_2538_15052120_2019.pdf

Download (273kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya kendala-kendala yang dihadapi oleh mahasiswa afirmasi asal Papua dalam menjalani proses adaptasi sosial selama menjalani studi di Universitas Negeri Padang, pandangan masyarakat, mahasiswa, serta petinggi kampus mengenai adanya mahasiswa Papua di UNP, strategi adaptasi sosial mahasiswa Papua di UNP. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis proses adaptasi mahasiswa afirmasi asal Papua dalam menjalani studi di UNP, mendeskripsikan pandangan masyarakat, mahasiswa, serta petinggi kampus mengenai adanya mahasiswa Papua di UNP, mendeskripsikan strategi adaptasi sosial mahasiswa Papua di UNP. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Penentuan informan dalam penelitian dilakukan dengan teknik purposive sampling. Jenis data terdiri dari data primer dan data sekunder, dikumpulkan melalui wawancara dan studi dokumentasi. Uji keabsahan data menggunakan teknik ketekunan pengamatan dan teknik triangulasi. Teknik analisa data melalui cara reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mahasiswa Papua mengalami hambatan perbedaan sosial pada saat berkuliah di Universitas Negeri Padang. Proses adaptasi sosial mahasiswa Papua dalam menjalani studi di UNP, hasilnya menunjukkan hambatan yang dialami mahasiswa Papua adalah: 1)Lingkungan yang baru harus bisa menyesuaikan diri dengan tempat tinggal sekarang walaupun merasa sangat sulit untuk beradaptasi. 2)Mahasiswa Papua yang ada di UNP pada awalnya merasa terpaksa menjalani kuliah dengan ketidaksesuaian mereka dengan jurusan yang mereka jalani. 3) dalam beradaptasi ditempat lingkungan baru sangatlah sulit apa lagi dalam berurusan kesehatan dan gizi bagi tubuh maupun juga perbedaan dalam fisik seseorang. Pandangan masyarakat, mahasiswa, serta petinggi kampus mengenai adanya mahasiswa Papua di UNP, diantaranya : 1) selama mahasiswa Papua tinggal dilingkungan masyarakat ini tidak ada masalah khusus yang terjadi, melainkan cuma masalah kecil yang mereka perbuat. 2) Dari pendapat mahasiswa, BEM, dan HIMA dapat ditarik kesimpulan bahwa mahasiswa Papua di UNP menjalin hubungan yang baik dengan mahasiswa lainnya, dan tidak banyak dari mereka yang mengikuti organisasi dikampus. 3) Dari pendapat para petinggi kampus mengenai mahasiswa Papua dapat ditarik kesimpulan bahwa mahasiswa Papua yang berada disetiap jurusan selalu mengikuti proses akademik dikelas. Strategi adaptasi sosial Mahasiswa Papua di UNP diantaranya adalah: (1) Mahasiwa Papua yang ada di UNP memiliki kegiatan rutin yang bermanfaat untuk mereka lakukan. 2) mahasiswa Papua yang ada di UNP mereka memliki tujuan yang mulia yaitu untuk bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi, membahagiakan keluarga, dan bisa membangun Papua menjadi lebih maju lagi, dengan keinginannya itulah tujuannya bisa terwujud dengan adanya bantuan dari kementerian.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan - S1
Depositing User: Mrs Risna Juita
Date Deposited: 16 Jun 2021 03:38
Last Modified: 16 Jun 2021 03:38
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/32012

Actions (login required)

View Item View Item