Validitas Multimedia Interaktif Berbantuan I-spring Suite 8 Berdasarkan Edupark Fisika untuk Siswa SMA Kelas X

Viviandri, Viviandri (2020) Validitas Multimedia Interaktif Berbantuan I-spring Suite 8 Berdasarkan Edupark Fisika untuk Siswa SMA Kelas X. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_05_VIVIANDRI_16033037_1682_2020.pdf

Download (403kB) | Preview

Abstract

Era revolusi industri 4. 0 menuntut adanya ketersediaan sumber daya manusia yang spesifik dan terampil pada suatu bidang. Di bidang pendidikan, kurikulum 2013 yang telah ada merupakan cara yang bisa diterapkan untuk menyesuaikan dengan era industri 4.0. Pembelajaran berdasarkan kurikulum 2013 membantu siswa untuk aktif dan mandiri sehingga pembelajaran berpusat pada siswa (student center). Untuk membantu pembelajaran interaktif sehingga pembelajaran berpusat pada siswa dapat digunakan media pembelajaran contohnya multimedia interaktif yang diintegrasikan dengan lingkungan. Namun, kenyataan dilapangan penggunaan multimedia interaktif yang mengintegrasikan dengan konsep yang ada di alam masih belum optimal. Solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah membuat multimedia interaktif berbantuan i-spring suite 8 berdasarkan edupark fisika. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui tingkat kevalidan multimedia interaktif . Jenis penelitian yang dilaksanakan adalah pengembangan menggunakan model plomp. Sumber data dari penelitian ini adalah tim validator meliputi dosen fisika FMIPA UNP, guru fisika SMA Negeri 2 Lubuk Basung, serta siswa SMA Negeri 2 Lubuk Basung dan beberapa siswa SMA di kota Padang dan kota Pariaman. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu instrumen angket observasi siswa, instrumen wawancara guru, dan instrumen validasi. Instrumen Penelitian kemudian divalidasi terlebih dahulu oleh ahli. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah teknik analisis statistik deskriptif. Berdasarkan analisis data dapat dikemukakan dua hasil penelitian. Pertama, multimedia interaktif berbantuan i-spring suite 8 berdasarkan edupark fisika memiliki hasil validasi multimedia interaktif berbantuan i-spring suite 8 berdasarkan edupark fisika memiliki nilai kevalidan yang baik. Karakteristik kevalidan produk ini dalam hal substansi materi, desain pembelajaran, tampilan (komunikasi, visual), dan pemanfaatan software. Kata Kunci: Multimedia Interaktif, I-spring suite 8, Edupark

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 06 May 2021 06:41
Last Modified: 06 May 2021 06:41
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/31430

Actions (login required)

View Item View Item