Analisis Pengaruh Geometri Peledakan Terhadap Fragmentasi Hasil Peledakan Serta Digging Time dan Produktivitas Alat Gali Muat pada Tamka PT. Allied Indo Coal Jaya Kota Sawahlunto

Sunyoto, Rahadiyan Malvin (2021) Analisis Pengaruh Geometri Peledakan Terhadap Fragmentasi Hasil Peledakan Serta Digging Time dan Produktivitas Alat Gali Muat pada Tamka PT. Allied Indo Coal Jaya Kota Sawahlunto. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
11_A_RAHADIYAN_MALVIN_SUNYOTO_15137066_347_2021.pdf

Download (18kB) | Preview

Abstract

Proses pembongkaran overburden yang diterapkan PT. Allied Indo Coal Jaya adalah dengan melakukan pemboran dan peledakan. Hasil pengamatan di lapangan dari geometri peledakan aktual yang diterapkan oleh perusahaan diperoleh fragmentasi hasil peledakan berukuran boulder dengan persentase sebesar + 31%. Besarnya persentase boulder mengakibatkan diggability alat gali muat tidak maksimal dan target produktivitas alat gali muat yang direncanakan perusahaan sebesar 100 bcm/jam tidak tercapai. Penelitian ini bertujuan untuk merancang geometri peledakan optimum untuk mengurangi persentase boulder sehingga kegiatan pemuatan menjadi efektif dan produktivitas alat gali muat meningkat. Metode penelitian dilakukan dengan memberikan rekomendasi geometri peledakan berdasarkan teori R.L. Ash dan metode ”The Modern Technique of Rock Blasting” dan dilakukan penerapan dari salah satu rancangan geometri tersebut untuk bisa diterapkan kedepannya bagi perusahaan. Adapun geometri usulan yang diterapkan di lapangan yaitu : burden: 2,7 m, spasi 3 m, stemming: 2,5 m, subdrilling: 0,8 m, tinggi jenjang: 5,2 m, kedalaman lubang ledak: 6 m, powder column: 3,5 m, dan powder factor : 0,28 kg/m3 dimana fragmentasi ukuran boulder yang dihasilkan dari hasil analisis dengan software split dekstop sebesar 14 %.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Pertambangan - S1
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 03 May 2021 02:50
Last Modified: 03 May 2021 02:50
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/31351

Actions (login required)

View Item View Item