Peranan Randai Ulu Ambel dalam Acara Ulu Ambek Korong Kampuang Guci Pucuang Anam Kenagarian Tandikek Selatan Kecamatan Patamuan Kabupaten Padang Pariaman

Anisa, Sintia (2020) Peranan Randai Ulu Ambel dalam Acara Ulu Ambek Korong Kampuang Guci Pucuang Anam Kenagarian Tandikek Selatan Kecamatan Patamuan Kabupaten Padang Pariaman. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_06_SINTIA_ANISA_16023034_3592_2020.pdf

Download (342kB) | Preview

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengungkapkan, mendeskripsikan dan menganalisis tentang Peranan Randai dalam acara Ulu Ambek Korong Kampuang Guci Pucuang Anam kenagarian Tandikek Selatan Kecamatan Patamuan Kabupaten Padang Pariaman Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif analisis. Objek dari penelitian ini adalah kesenian Randai Ulu Ambek di Kenagarian Tandikek Selatan Kecamatan Patamuan Kabupaten Padang Pariaman. Jenis data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Instrumen utama adalah peneliti sendiri. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara kepustakaan, observasi, wawancara dan dokumentasi. Data yang dikumpulkan di analisis dengan teknik interpretasi sehingga dapat diperoleh kebenarannya. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa peranan Randai Ulu Ambek sangat berperan penting dalam Acara Ulu Ambek, hal tersebut dapat dilihat dari syarat-syarat Randai Ulu Ambek yang sama dengan Ulu Ambek. Pada gerak Randai Ulu Ambek merupakan dasar-dasar dari Ulu Ambek, begitu juga dengan musik iringan dalam Randai Ulu Ambek sama dengan Ulu Ambek. Tempat pertunjukan Randai Ulu Ambek merupakan juga tempat pertunjukan Ulu Ambek yang di sebut dengan laga-laga. Penari dalam Ulu Ambek merupakan penari yang sudah mahir dalam Randai Ulu Ambek serta baligh. Jadi peranan Randai Ulu Ambek sangat penting dalam pertunjukan Ulu Ambek, jika pertunjukan Randai Ulu Ambek tidak dilaksanakan maka acara Ulu Ambek tidak berlangsung disebabkan Randai Ulu Ambek sebagai pembuka meminta izin kepada niniak mamak nagari masing-masing.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
M Music and Books on Music > MT Musical instruction and study
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 14 Apr 2021 02:03
Last Modified: 14 Apr 2021 02:03
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/31016

Actions (login required)

View Item View Item