Perancangan Buku Cerita Bergambar Diet Plastik untuk Menjaga Kelestarian Lingkungan

Sari, Evita Yolanda (2020) Perancangan Buku Cerita Bergambar Diet Plastik untuk Menjaga Kelestarian Lingkungan. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
9_A_EVITA_YOLANDA_SARI_15027007_3886_2020.pdf

Download (14kB) | Preview

Abstract

Perancangan ini dilatar belakangi oleh banyaknya sampah plastik yang diakibatkan oleh semakin parahnya dampak sampah plastik terhadap manusia dan lingkungan. Berbagai usaha untuk mengurangi sampah plastik sudah dilakukan, namun kesadaran masyarakat masih tergolong rendah. Tugas akhir ini bertujuan untuk merancang sebuah media edukasi bagi anak umur 9-11 tahun ( Sekolah Dasar) dalam bentuk cerita bergambar. Pendekatan yang digunakan yaitu membuat cerita bergambar ini antara lain; pendekatan ilustrasi,pendekatan cerita bergambar,pendekatan perkembangan kognitif masa kanak-kanak akhir,pendekatan tipografi, pendekatan layout,pendekatan warna, pendekatan komunikasi, pendekatan plastik, pendekatan kesadaran lingkungan, Metode perancangan yang digunakan yaitu metode Four-D (Define, Design, Develop, Disseminate). Tahap define (perencanaan) merupakan tahap dimana perancang mencari tahu karakter dan sifat target audiens. Tahap design (perancangan) perancang membuat draft cerita bergambar sesuai dengan target audiens. Develop (pengujian) yaitu perancang memvalidasi hasil karya cerita bergambar dengan ahli, serta menguji tingkat keterbacaan cerita bergambar. Terakhir tahap Diseminate (penyebaran) yaitu tahap menyebarkan cerita bergambar. Luaran tugas akhir ini adalah buku cerita bergambar. media pendukung, serta artikel yang diterbitkan pada jurnal Dekave Universitas Negeri Padang

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Desain Komunikasi Visual - S1
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 19 Mar 2021 03:01
Last Modified: 19 Mar 2021 03:01
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/30664

Actions (login required)

View Item View Item