Pengaruh Buku Ajar IPA Terpadu Bermuatan Strategi REACT Tema Sistem Pernapasan dan Sistem Eksresi dalam Kehidupan terhadap Kompetensi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 8 Padang

Milasari, Wiwit (2020) Pengaruh Buku Ajar IPA Terpadu Bermuatan Strategi REACT Tema Sistem Pernapasan dan Sistem Eksresi dalam Kehidupan terhadap Kompetensi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 8 Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_05_WIWIT_MILASARI_14033069_2885_2020.pdf

Download (85kB) | Preview

Abstract

Kurikulum 2013 bertujuan untuk menyiapkan tamatan yang memiliki kompetensi yang dapat bersaing pada abad 21 ini. Kurikulum 2013 terdapat beberapa perubahan diantaranya berubahnya mata pelajaran IPA dari yang terpisah - pisah menjadi digabungkan dalam IPA terpadu. Kondisi lapangan pada pelajaran IPA terpadu masih diajarkan secara terpisah. Nilai rata-rata tingkat keterpaduan pada delapan buku ajar adalah 39,72. Salah satu solusi pada permasalahan ini adalah menerapkan penggunaan bahan ajar IPA terpadu bermuatan strategi REACT tema sistem pernapasan dan eksresi terhadap kompetensi siswa kelas VIII SMPN 8 Padang. Tujuan dari penelitian ini untuk menyelidiki pengaruh buku ajar IPA terpadu bermuatan strategi REACT tema sistem pernapasan dan eksresi. Metode yang digunakan pada peneilitian ini adalah eksperimen semu. Desain penelitian yang diterapkan adalah desain kelompok kontrol Non ekivalen hanya dengan postes. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas VIII di SMPN 8 Padang. Sampel penelitiannya kelas eksperimen dan kelas kontrol. Instrumen pengumpulan data terdiri dari tiga aspek yaitu tes tertulis untuk menilai pengetahuan, lembar observasi untuk menilai sikap dan lembar penilaian unjuk kerja untuk menilai keterampilan. Data yang diperoleh dari hasil penilai dianalisis dengan menggunakan uji normalitas, uji homogenitas dan uji kesamaan dua rata-rata. Hasil dari penelitian ini berupa peningkatan nilai kompetensi siswa pada mata pelajaran IPA terpadu yaitu pengetahuan, sikap dan keterampilan. Nilai kompetensi siswa mengalami peningkatan setelah menggunakan buku ajar IPA terpadu bermuatan REACT. Buku ajar IPA terpadu bermuatan strategi REACT memberikan pengaruh berarti terhadap kompetensi siswa kelas VIII di SMP 8 Padang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 09 Mar 2021 02:43
Last Modified: 09 Mar 2021 02:43
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/30373

Actions (login required)

View Item View Item