Tingkat Kondisi Fisik Atlet Bolavoli Putri club BPC Kabupaten Tanah Datar

Sari, Ayu Permata (2020) Tingkat Kondisi Fisik Atlet Bolavoli Putri club BPC Kabupaten Tanah Datar. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_02_AYU_PERMATA_SARI_16087100_4174_2021.pdf

Download (84kB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini yaitu belum baiknya kondisi fisik yang dimiliki atlet bolavoli putri baik dari indikator, daya tahan, daya ledak otot tungkai, daya ledak otot lengan, kelincahan, dan kelenturan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat bagaimana Tingkat Kondisi Fisik Atlet Bolavoli Putri club BPC Kabupaten Tanah Datar. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 16 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan porposif sampling, dengan demikian jumlah sampel di dalam penelitian ini adalah berjumlah 12 orang atlet bolavoli putri club BPC Kabupaten Tanah Datar. Teknik analisis data yang digunakan adalah persentase. Hasil penelitian diperoleh bahwa; (1) Daya tahan aerobik yang dimiliki sekarang tergolong pada kategori cukup dengan rata-rata 23,3 ml/kg.bb/m atau sekitar 41,67%, (2) Daya ledak otot lengan yang dimiliki sekarang tergolong pada kategori kurang dengan rata-rata 5,5 m atau sekitar 25%, (3) Daya ledak otot tungkai yang dimiliki sekarang tergolong pada kategori kurang dengan rata-rata 63 kg-m/second atau sekitar 33,33%, (4) kelincahan yang dimiliki sekarang tergolong pada kategori sedang dengan rata-rata 9 detik atau sekitar 25%, (5) Kelenturan pinggang yang dimiliki sekarang tergolong pada kategori kurang dengan rata-rata 12,08 cm atau sekitar 33,33%, dengan demikian dapat disimpulkan bahwa, kondisi fisik yang dimiliki atlet bolavoli putri baik dari indikator, daya tahan, daya ledak otot tungkai, daya ledak otot lengan, kelincahan, dan kelenturan, masih berada pada kategori kurang dan perlu ditingkatkan untuk menjadi lebih tinggi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 16 Feb 2021 06:45
Last Modified: 16 Feb 2021 06:45
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/29999

Actions (login required)

View Item View Item