Pengaruh Penggunaan Oli Sintetik Dan Oli Mineral Terhadap Konsumsi Bahan Bakar Pada Sepeda Motor Beat llOcc.

Hidayat, Rahmad (2020) Pengaruh Penggunaan Oli Sintetik Dan Oli Mineral Terhadap Konsumsi Bahan Bakar Pada Sepeda Motor Beat llOcc. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
9_A_RAHMAD_HIDAYAT_1202113_1056_2020.pdf

Download (527kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pengaruh yang dihasilkan dalam penggunaan oli sintetik dan oli mineral terhadap konsumsi bahan bakar pada sepeda motor Beat 11 Occ. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan bagaimana perbandingan konsumsi bahan bakar dengan menggunakan oli sintetik dibandingkan dengan menggunakan oli mieneral pada Sepeda Motor Beat 11 Occ. Penelitian ini merupakan penelitian komparatif, pengujian dilakukan pada tanggal 8 dan 9 Desember 2019, dengan menggunakan Sepeda Motor Beat 11 Occ, untuk pengujian konsumsi bahan bakar, dilakukan pada putaran 1700 RPM, 2500 RPM, dan 4000 RPM. Pengujian konsumsi bahan bakar dimulai dengan menggunakan oli sintetik kemudian dilanjutkan dengan menggunakan oli mineral. Dari hasil penelitian konsumsi bahan bakar pada sepeda motor Beat 11 Occ dengan mengunakan oli sintetik dibandingkan dengan menggunakan oli mineral menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan yaitu konsumsi bahan bakar dengan menggunakan oli sintetik pada putaran 1700 RPM sebesar 0,1076 kg/jam kemudian dengan oli mineral sebesar 0, 1119 kg/jam, putaran 2500 RPM terjadi konsumsi bahan bakar dengan menggunakan oli sintetik sebesar 0,0705 kg/jam, sedangkan menggunakan oli mineral sebesar 0,0880 kg/jam, dan pada putaran 4000 RPM konsumsi bahan bakar menggunakan oli sintetik sebesar 0,0242 kg/jam kemudian dengan menggunakan oli mineral sebesar 0,0367 kg/jam.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Otomotif - S1
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 19 Jan 2021 03:23
Last Modified: 19 Jan 2021 03:23
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/29346

Actions (login required)

View Item View Item