Model Literasi Teknologi, Media, dan Informasi Generasi “Now”: Studi Kasus Mahasiswa Universitas Negeri Padang

Marlini, Marlini and Rahmah, Elva and Desriyeni, Desriyeni (2018) Model Literasi Teknologi, Media, dan Informasi Generasi “Now”: Studi Kasus Mahasiswa Universitas Negeri Padang. Project Report. Fakultas Bahasa dan Seni UNP, Padang.

[img]
Preview
Text
1_316_lapakh_LAPORANAKHIRPPTMARLINI-FBS-20181.pdf

Download (457kB) | Preview

Abstract

Di abad 21 ini, pengertian literasi lebih dari sekedar bisa dan menulis, namun mencakup keterampilan berpikir menggunakan sumber-sumber pengetahuan dalam bentuk cetak, visual, digital, dan auditori. Kemampuan ini disebut sebagai litarasi informasi. Konsep literasi teknologi, media dan informasi sangat sesuai dengan proses pengorganisasian pendidikan di perguruan tinggi. Karakteristik yang dimiliki oleh perguruan tinggi ini merupakan potensi yang dapat menunjang pelaksanaan dan proses pengembangan kemelekan teknologi, media dan informasi. Penelitian ini secara khusus bertujuan untuk : (1) mengetahui tingkat literasi teknologi generasi “Now”; (2) mengetahui tingkat literasi media generasi “Now”; (3) mengetahui tingkat literasi informasi generasi “Now” dan (4) mengetahui hubungan antara tingkat literasi teknologi, media, dan informasi generasi “Now”. Tahun pertama, peneliti mendapatkan hasil bahwasanya tingkat literasi teknologi dan literasi informasi generasi “Now”; cukup rendah, sedangkan tingkat literasi media generasi “Now”; cukup tinggi, dan hubungan literasi teknologi dan literasi media dengan literasi informasi menunjukkan konstanta sebesar 8,028 menunjukkan tanpa adanya variabel bebas yaitu literasi teknologi, dan literasi media, maka literasi informasi. positif sebesar 8,028. Variabel literasi teknologi, memiliki koefisien regresi positif sebesar 0,152. Dengan demikian literasi informasi akan meningkat sebesar 0,152 satuan, apabila literasi teknologi naik satu satuan. Variabel literasi media, memiliki koefisien regresi positif sebesar 0,229 dengan demikian literasi informasi akan meningkat sebesar 0, 229 satuan, apabila literasi media naik satu satuan.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 29 Dec 2020 04:10
Last Modified: 29 Dec 2020 04:10
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/29159

Actions (login required)

View Item View Item