Pembuatan Paket Informasi Tanaman Herbal di Pekarangan Rumah

Sari, Titi Yanda (2020) Pembuatan Paket Informasi Tanaman Herbal di Pekarangan Rumah. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_07_TITI_YANDA_SARI_17026082_2086_2020.pdf

Download (90kB) | Preview

Abstract

Penulisan makalah tugas akhir ini berisi tentang pembuatan paket informasi tanaman herbal di pekarangan rumah berupa video dan brosur. Kajian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang tanaman herbal di pekarangan rumah yang mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan. Data dikumpulkan melalui pengamatan secara langsung ke pekarangan masyarakat dan mempelajari sumber-sumber berupa literatur dari media informasi untuk mendapatkan informasi yang diperlukan sebagai pemecahan masalah dalam rancangan pembuatan produk paket informasi. Berdasarkan penganalisisan data, disimpulkan hal-hal sebagai berikut: pertama, langkah awal proses pembuatan paket informasi tanaman herbal di pekarangan rumah melalui tiga tahapan yaitu: (1) analisis kebutuhan, (2) survei lokasi, dan (3) peralatan. Kedua, proses pembuatan video melalui tiga tahapan yaitu: (1) praproduksi yaitu tahapan awal sebelum langkah pelaksanaan produksi video dan brosur. Tahap ini merupakan tahap yang penting karena perencanaan proses pembuatan video dan brosur dilakukan. Pada tahap ini dilakukan pencarian dan penemuan ide, pembuatan sinopsis, dan script. (2) Produksi merupakan tahap pelaksanaan segala proses yang telah dirancang sebelumnya pada tahap praproduksi, (3) pascaproduksi, merupakan tahapan penyelesaian. Tahap ini melakukan proses menyusun dan merangkai setiap hasil gambar yang telah diambil pada tahap produksi. Ke tiga, adanya hasil dan pembahasan terhadap video dan brosur yang telah dibuat dan diedit melalui beberapa tahapan yang sudah dijelaskan pada tahapan langkah ke dua.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Ilmu Informasi, Perpustakaan dan Kearsipan - D3
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 14 Dec 2020 02:47
Last Modified: 14 Dec 2020 02:48
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/29057

Actions (login required)

View Item View Item