Analisis Struktur dan Ciri Kebahasaan Teks Laporan Hasil Observasi Siswa Kelas VII.1 SMP Negeri 30 Padang

Savera, Salma Hesty (2020) Analisis Struktur dan Ciri Kebahasaan Teks Laporan Hasil Observasi Siswa Kelas VII.1 SMP Negeri 30 Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_SALMA_HESTY_SAVERA_16016121_2686_2020.pdf

Download (101kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hal-hal berikut. Pertama, mendeskripsikan struktur teks laporan hasil observasi siswa kelas VII.1 SMP Negeri 30 Padang. Kedua, mendeskripsikan ciri kebahasaan teks laporan hasil observasi siswa kelas VII.1 SMP Negeri 30 Padang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 30 Padang. Data penelitian ini berupa struktur dan ciri kebahasaan teks laporan hasil observasi. Sumber data penelitian yaitu tulisan teks laporan hasil observasi siswa kelas VII.1 SMP Negeri 30 Padang tahun ajaran 2019/2020 yang berjumlah tiga puluh teks laporan hasil observasi siswa. Instrumen penelitian ini adalah peneliti sendiri. Data dianalisis dengan mendeskripsikan, menganalisis, dan membahas data berdasarkan teori. Teori yang digunakan adalah teori struktur dan ciri kebahasaan teks laporan hasil observasi. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut. Pertama, dalam menulis teks laporan hasil observasi siswa kelas VII.1 SMP Negeri 30 Padang dari tiga puluh teks laporan hasil observasi yang dianalisis, ditemukan bahwa hanya dua puluh satu teks laporan hasil observasi yang memiliki struktur definisi umum, deskripsi bagian, dan deskripsi manfaat akan tetapi masih ada isi pada setiap struktur yang belum tepat. Kedua, dalam menulis teks laporan hasil observasi sebagian siswa kelas VII.1 SMP Negeri 30 Padang telah menggunakan keempat ciri kebahasaan teks laporan hasil observasi. Keempat ciri kebahasaan teks laporan hasil observasi yaitu repetisi, pronomina, konjungsi, dan kalimat definisi. Hal itu terbukti dari tiga puluh teks laporan hasil observasi yang dianalisis, terdapat lima belas teks laporan hasil observasi yang lengkap menggunakan ciri kebahasaan repetisi, pronomina, konjungsi, dan kalimat definisi. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa dalam penelitian ini, struktur dan ciri kebahasaan teks laporan hasil observasi siswa kelas VII.1 SMP Negeri 30 Padang cukup baik. Hal ini dapat dilihat dari jumlah penguasaan struktur teks laporan hasil observasi masih terdapat struktur yang belum lengkap, dari tiga puluh teks laporan hasil observasi hanya dua puluh satu teks yang memiliki struktur definisi umum, deskripsi bagian, dan deskripsi manfaat. Kemudian, dari tiga puluh teks laporan hasil observasi yang telah dianalisis, terdapat lima belas teks laporan hasil observasi yang lengkap menggunakan ciri kebahasaan repetisi, pronomina, konjungsi, dan kalimat definisi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 08 Dec 2020 06:39
Last Modified: 08 Dec 2020 06:39
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/29038

Actions (login required)

View Item View Item