Pengaruh Pengeluaran Pemerintah Bidang Bantuan Sosial dan Kesehatan, Konsumsi Rumah Tangga dan Pendidikan terhadap Indeks Pembangunan Manusia di Indonesia

Tamara, Yosi (2020) Pengaruh Pengeluaran Pemerintah Bidang Bantuan Sosial dan Kesehatan, Konsumsi Rumah Tangga dan Pendidikan terhadap Indeks Pembangunan Manusia di Indonesia. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_08_YOSI_TAMARA_16060124_2997_2020.pdf

Download (70kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis; (1) Sejauhmana pengaruh pengeluaran pemerintah bidang bantuan sosial terhadap indeks pembangunan manusia di Indonesia, (2) Sejauhmana pengaruh pengeluaran pemerintah bidang bantuan sosial terhadap indeks pembangunan manusia di Indonesia, (3) Sejauhmana pengaruh konsumsi rumah tangga terhadap indeks pembangunan manusia di Indonesia, (4) Sejauhmana pengaruh pendidikan terhadap indeks pembangunan manusia di Indonesia dan (5) Sejauhmana pengaruh pengeluaran pemerintah, konsumsi rumah tangga, dan pendidikan terhadap indeks pembangunan di Indonesia. Penelitian ini berjenis penelitian deskriptif dan induktif. Data yang digunakan merupakan data sekunder panel untuk 33 provinsi di Indonesia dari tahun 2014-2018 diperoleh dari lembaga terkait dan kemudian dianalisis menggunakan model regresi panel dengan tidak melakukan pengujian asumsi klasik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan, pengeluaran pemerintah, konsumsi rumah tangga, dan pendidikan memberikan pengaruh signifikan terhadap indeks pembangunan manusia di Indonesia. Selanjutnya, secara parsial (1) Pengeluaran Pemerintah bidang bantuan sosial berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap indeks pembangunan manusia (2) Pengeluaran Pemerintah bidang kesehatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap indeks pembangunan manusia (3) Konsumsi Rumah Tangga berpengaruh positif dan signifikan terhadap indeks pembangunan manusia dan (4) Pendidikan berpengaruh positif dan signifikan terhadap indeks pembangunan manusia di Indonesia. Untuk kedepannya disarankan dalam upaya meningkatkan indeks pembangunan manusia Pemerintah di Indonesia lebih memperioritaskan kebijakan meningkatkan anggaran pengeluaran pembangunan dibidang bantuan sosial dan kesehatan agar kualitas pelayanan kesehatan, pendidikan dan program-program bantuan sosial di daerah-daerah Indonesia dapat terjalani dengan baik

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi > Ekonomi Pembangunan - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 24 Nov 2020 03:36
Last Modified: 24 Nov 2020 03:36
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/28865

Actions (login required)

View Item View Item