Utari, Mesy Afriza (2020) Penerapan Pembelajaran Kooperatif Tipe Make A Match dengan Kegiatan Membaca Kritis terhadap Peningkatan Berpikir Kritis Siswa Kelas VII Materi Interaksi Makhluk Hidup dengan Lingkungan. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
|
Text
A_9_MESY_AFRIZA_UTARI_16231041_2429_2020.pdf Download (899kB) | Preview |
Abstract
Kurikulum yang dikembangkan pada abad ke 21 dalam pembelajaran telah mengalami pergeseran dari kecenderungan yang menuntut penguasaan konsep siswa saja ke tingkatan yang lebih tinggi. Keterampilan berpikir kritis sangat penting untuk dikuasai o leh peserta didik. Kemampuan berpikir kritis peserta didik di Indonesia masih tergolong rendah khususnya tingkat SMP. Dalam pembelajaran berpikir kritis sangat membantu siswa dalam memecahkan masalah dan terampil dalam mengambil suatu keputusan. Pembelajaran kooperatif tipe Make A Match peserta didik akan lebih aktif dan bertanggung jawab atas setiap keputusan yang akan diambil. Pembelajaran kooperatif tipe Make A Match dengan ditambahnya aktivitas membaca kritis sangat membantu peserta didik meningkatkan kemampuan berpikir kritis. Dengan demikian kegiatan membaca kritis dapat dijadikan sebagai bahan untuk menggambarkan kemampuan berpikir kritis peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh penggunaan pembelajaran model kooperatif tipe Make A Match dengan kegitan membaca kritis (MAM-MK) terhadap kepandaian pada berpikir kritis pesertadidik kelas VII di SMP N 3 Pariaman pada materi interaksi makhluk hidup dengan lingkungan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Quasi Experimental dengan desain Pre test PostTest Control Design. Subjek penelitian terdapat dua kelas dimana yaitu kelas eksperimen (model kooperatif tipe Make A Match dengan kegitan membaca kritis/MAM-MK) dan kelas kontrol (model kooperatiftipe Make A Match dengan kegitan membaca biasa/MAM-MB). Hasil penelitian menunjukan (1) keterlaksanaan saat penerapan Make A Match dengan kegiatan membaca kritis rata-rata presentase keseluruhan yaitu 99% ; (2) hasil uji analisis stastistik dengan uji UMann Whitney menunjukan sig 0,000 (Ngain) < dari sig 0,05 didapatkan perbedaan peningkatan kemampuan berpikir kritis yang disignifikan antara siswa yang diajarkan dengan kegiatan membaca kritis dengan siswa yang kegiatan membaca biasa; (3) rata-rata persentase respon siswa terhadap model pembelajaran sangat baik, artinya siswa memberikan respon baik terhadap pembelajaran kooperatif Make A Match dengan kegiatan membaca kritis dalam pembelajaran. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa keterlaksanaan termasuk kategori baik, terdapat perbedaan yang signifikan antara kedua kelas dan siswa merespon dengan baik terhadap pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LC Special aspects of education Q Science > Q Science (General) |
Depositing User: | Mutia Farida |
Date Deposited: | 12 Oct 2020 04:50 |
Last Modified: | 12 Oct 2020 04:50 |
URI: | http://repository.unp.ac.id/id/eprint/28460 |
Actions (login required)
View Item |