Pengaruh Koordinasi Mata-Tangan, Percaya Diri, Dan Motivasi Berlatih terhadap Keterampilan Servis Atas Bolavoli Pada Siswa Ekstrakurikuler SMK Tunas Karya Pekanbaru

Evariani, Ineke (2019) Pengaruh Koordinasi Mata-Tangan, Percaya Diri, Dan Motivasi Berlatih terhadap Keterampilan Servis Atas Bolavoli Pada Siswa Ekstrakurikuler SMK Tunas Karya Pekanbaru. Masters thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_6_INEKE_EVARIANI_16199123_1136_2019.pdf

Download (473kB) | Preview

Abstract

Dalam proses tercapainya keterampilan servis atas bolavoli pada siswa ekstrakurikuler SMK Tunas Karya Pekanbaru. Permasalahan yang muncul bola sering tidak melewati net dan ke luar garis lapangan bolavoli. Meskipun ada yang mampu melakukan servis atas namun bolanya terlalu mudah diambil oleh lawan sehingga mereka susah mendapatkan poin. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan path analysis, tujuan penelitian ini untuk melihat pengaruh secara langsung maupun tidak langsug terhadap keterampilan servis atas, populasi dari penelitian ini adalah siswa ekstrakurikuler SMK Tunas Karya Pekanbaru yang berjumlah 30 orang. Data dikumpulkan melalui tes keterampilan servis atas, ballwerfen un-fangent test untuk tes koordinasi mata-tangan, dan angket untuk percaya diri serta motivasi berlatih siswa. Hasil penelitian menunjukkan: nilai koefisien jalur menunjukkan signifikansi serta linier, besarnya pengaruh tersebut adalah: 1) Koordinasi mata-tangan memberikan pengaruh langsung terhadap servis atas =19,80%. 2) Percaya diri memberikan pengaruh langsung terhadap servis atas =11,49 %. 3) Motivasi berlatih memberikan pengaruh langsung terhadap servis atas =10,89 %. 4) Koordinasi mata-tangan melalui motivasi berlatih memberikan pengaruh langsung terhadap servis atas =23,13%. 5) Percaya diri melalui motivasi berlatih siswa memberikan pengaruh langsung terhadap servis atas =19,40%.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Olahraga - S2
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 05 Aug 2020 07:48
Last Modified: 05 Aug 2020 07:48
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/27905

Actions (login required)

View Item View Item