Persepsi Mahasiswa Tunanetra Terhadap Pembelajaran Mata Kuliah Statistik di Universitas Negeri Padang

Apriliani, Rice (2020) Persepsi Mahasiswa Tunanetra Terhadap Pembelajaran Mata Kuliah Statistik di Universitas Negeri Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_2_RICE_APRILIANI_15003027_5393_2019.pdf

Download (432kB) | Preview

Abstract

Pokok pembahasan pada penelitian ini, mendeskripsikan persepsi mahasiswa tunanetra terhadap pembelajaran statistik di Universitas Negeri Padang. Penelitian ini berawal dari seorang mahasiswa tunanetra yang hanya diberi soal teori oleh dosen ketika melaksanakan ujian statistik di kelas, sedangkan mahasiswa tersebut belajar statistik bersama tutor sebaya menggunakan rumus-rumus dengan braille. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi kasus dengan metode penelitian kualitatif, Proses pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui observasi, wawancara serta studi dokumentasi. Responden dalam penelitian ini yaitu mahasiswa tunanetra yang telah mengikuti mata kuliah statistik di Universitas Negeri Padang. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa statistik dirasa bermanfaat bagi mahasiswa tunanetra,karena statistik sangat diperlukan pada saat penulisan skripsi jika skripsi menggunakan metode kuantitatif. Materi statistik dirasa sulit jika berhubungan dengan rumus-rumus, ditambah dengan materi yang tidak disertai dengan media khusus. Metode yang digunakan dosen dirasa kurang tepat karena tidak memberikan metode khusus kepada mahasiswa tunanetra. Selanjutmya dosen tidak menyediakan media khusus pada saat pembelajaran statistik bagi mahasiswa tunanetra. Kurikulum yang digunakan sangat tepat, karena telah direncanakan sesuai dengan kebutuhan mahasiswa, termasuk mahasiswa berkebutuhan khusus. Harapan mahasiswa tunanetra yaitu, tidak dibedakan dalam pemberian soal, memberikan layanan khusus pada saat pembelajaran mata kuliah statistik, dan menyediakan media khusus sebagai alat bantu belajar bagi mahasiswa tunanetra pada saat pembelajaran statistik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa - S1
Depositing User: Sri Yulianti, S.IP
Date Deposited: 05 Apr 2021 07:09
Last Modified: 05 Apr 2021 07:09
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/26863

Actions (login required)

View Item View Item