Analisis Kecendungan Pemahaman Konsep Siswa Ditinjau dari Gaya Belajar pada Materi Sistem Koloid di SMA Kerinci (Analysis The Trend of Student's Understanding the Concept Based on Learning Style in Material Colloid System in SMA Kerinci)

Latisma, Dj. and Fitri, Rahmi Laila and Dewata, Indang (2015) Analisis Kecendungan Pemahaman Konsep Siswa Ditinjau dari Gaya Belajar pada Materi Sistem Koloid di SMA Kerinci (Analysis The Trend of Student's Understanding the Concept Based on Learning Style in Material Colloid System in SMA Kerinci). In: Prosiding SEMIRATA 2015 bidang MIPA BKS-PTN Barat Universitas Tanjungpura,, 2015, Pontianak.

[img]
Preview
Text
1 ANALISIS KECENDERUNGAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA DITINJAU DARI GAYA BELAJAR PADA MATERI SISTEM KOLOID ok.pdf

Download (541kB) | Preview
Official URL: https://docplayer.info/55026657-Analisis-kecenderu...

Abstract

Gaya belajar (learning style) adalah suatu cara konsistensi individu untuk mengkonstruk pengetahuan. Gaya belajar merupakan kombinasi dari menyerap, mengatur dan mengolah informasi yang diperoleh. Jika pendidik bisa memahami bagaimana perbedaan gaya belajar setiap peserta didik, maka akan lebih mudah bagi pendidik untuk menyampaikan pelajaran sehingga memberikan pemahaman yang maksimal bagi peserta didik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengungkapkan kecenderungan pemahaman konsep siswa pada materi sistem koloid ditinjau dari gaya belajarnya. Jenis penelitian ini adalah deskriptif, dilakukan di kelas XI salah satu SMA di Kerinci. Instrumen penelitian yang digunakan untuk mengetahui gaya belajar siswa adalah angket gaya belajar Kolb, sedangkan konsepsi siswa diukur dengan menggunakan tes pertanyaan terbuka dan wawancara. Pemahaman konsep siswa dikategorikan pada paham, paham sebahagian, miskonsepsi dan tidak paham. Berdasarkan analisis data dapat disimpulkan bahwa dari 4 kategori gaya belajar, 45,28% siswa memiliki gaya belajar assimilasi, 32,08 % memiliki gaya belajar divergen, 16,98 % memiliki gaya belajar konvergen dan 5,66% memiliki gaya belajar akomodasi. Pemahaman konsep siswa dengan gaya belajar assimilasi, 13,2 % berada pada kategori paham dan 18,4 % miskonsepsi. 11,76% siswa divergen berada pada kategori paham dan 18,63% miskonsepsi. 10,19% siswa konvergen berada pada kategori paham dan 18,52% miskonsepsi dan 44,44% pemahaman konsep siswa akomodasi berada pada kategori tidak paham.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Kimia - S1
Depositing User: Mrs. Wiwi Sartika
Date Deposited: 04 Jun 2020 05:12
Last Modified: 04 Jun 2020 06:07
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/26720

Actions (login required)

View Item View Item