Gambaran Tentang Kegiatan Penyuluhan Kesehatan Menurut Lansia di Posyandu Sungai Asam Kabupaten Padang Pariaman

Hermanto, Deri (2019) Gambaran Tentang Kegiatan Penyuluhan Kesehatan Menurut Lansia di Posyandu Sungai Asam Kabupaten Padang Pariaman. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_04_DERI_HERMANTO_14005005_4148_2019.pdf

Download (335kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh tingginya partisipasi lansia di Posyandu Sungai Asam Kabupaten Padang Pariaman. Tujuan penelitian ini adalah untuk menggambarkan tentang (1) pengetahuan lansia, (2) sikap lansia di Posyandu Sungai Asam Kabupaten Padang Pariaman. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini berjumlah 30 orang. Sampel diambil sebanyak 65%. Jumlah sampel adalah sebanyak 20 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, sedangkan alat pengumpul data menggunakan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan rumus persentase. Dari hasil penelitian bahwa (1) pengetahuan lansia terhadap kegiatan penyuluhan lansia dikategorikan cukup tinggi, (2) sikap lansia terhadap kegiatan penyuluhan lansia dikategorikan baik. Disarankan bagi lansia, agar tetap mempertahankan proses penyuluhan yang sudah baik dimasa akan datang, bagi kader, agar tetap memfasilitasi dalam penyuluhan kesehatan untuk meningkatkan partisipasi lansia. Dan bagi peneliti selanjutnya supaya mengkaji secara ditail tentang pengetahuan lansia, sikap dalam proses penyuluhan kesehatan. Kata Kunci: Kegiatan Penyuluhan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 24 Apr 2020 15:13
Last Modified: 24 Apr 2020 15:13
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/26428

Actions (login required)

View Item View Item