Sintesis Katalis Asam Padat dengan Variasi W aktu Sulfonasi Pada Karbon Kulit Ubi Kayu untuk Pembuatan Biodiesel.

Al-Fadli, Muhammad (2019) Sintesis Katalis Asam Padat dengan Variasi W aktu Sulfonasi Pada Karbon Kulit Ubi Kayu untuk Pembuatan Biodiesel. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_8_MUHAMMAD_AL-FADLI_1301806_882_2019.pdf

Download (440kB) | Preview

Abstract

Minyak sawit merupakan salah satu minyak nabati yang dapat digunakan sebagai bahan bakar diesel (biodesel) melalui reaksi transesterifikasi dengan alkohol dibantu berupa katalis asam padat (karbon aktif). Katalis asam padat dapat dibuat dari karbon kulit ubi kayu dengan cara dikarbonisasi pada suhu 250 °C selama 2 jam. Selanjutnya karbon disulfonasi secara kimia dengan larutan H2S04 98%. Pada peneltian ini dilakukan pembuatan biodiesel melalui reaksi transesterifikasi antara minyak bimoli dan metanol dengan perbandingan 6: 1, serta menggunakan katalis dengan variasi sulfonasi 2 jam, 4 jam, 6 jam, dan 8 jam. Reaksi berlangsung 65 °C dan membutuhkan waktu selama 2 jam. Sifat katalis asam padat diidentifikasi menggunakan FTIR dan XRF. Hasil karakterisasi spektra FTIR menunjukkan bahwa pada bilangan gelombang 1100-1200 cm" terdapat gugus O=S=O yang berikatan kovalen dengan struktur karbon pada masing-masing sampel SCCP. Hasil jumlah persentase maksimum fraksi sulfonat terletak pada 6 jam waktu sulfonasi menggunakan XRF. Hasil biodiesel yang diperoleh diuji sifat fisikakimianya seperti densitas, laju alir dan bilangan asam. Kata Kunci: Katalis asam padat, kulit ubi kayu, karbon tersulfonasi, biodiesel

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 18 Mar 2020 06:54
Last Modified: 18 Mar 2020 06:54
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/26219

Actions (login required)

View Item View Item