Pengembangan Materi Pembelajaran Basic English Grammar dengan multimedia interaktif untuk Tingkat Perguruan Tinggi.

Tiarina, Yuli (2019) Pengembangan Materi Pembelajaran Basic English Grammar dengan multimedia interaktif untuk Tingkat Perguruan Tinggi. Doctoral thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_8_YULI_TIARINA_15169034_4839_2019.pdf

Download (774kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan materi pembelajaran Basic English Grammar dengan multimedia interaktif. Pengembangan materi ini penting dilakukan karena materi pembelajaran Basic English Grammar dengan multimedia interaktif dapat meningkatkan penguasaan gramatika mahasiswa. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D). Prosedur pengembangan yang digunakan adalah small scale model oleh Gall, Gall & Borg (2003). Subjek uji coba penelitian ini adalah mahasiswa Jurusan Bahasa Inggris yang sedang mengambil mata kuliah Basic English Grammar. Data dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif. Penelitian ini terdiri atas enam tahapan penelitian, yaitu (1) melakukan prapenelitian dan pengumpulan data awal, (2) merencanakan tujuan pembelajaran, (3) mengembangkan rancangan awal produk, (4) melakukan uji coba rancangan produk, (5) merevisi produk, (6) melakukan uji efektifitas materi pembelajaran terhadap penguasaan tata bahasa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa materi pembelajaran Basic English Grammar yang digunakan saat ini di Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris belum memenuhi semua kaidah materi pembelajaran yang efektif. Sistematika materi pembelajaran ini terdiri atas tujuan pembelajaran (Learning Objectives), pembuka materi dalam bentuk video (Time to watch), diskusi mengenai video yang ditonton (Time to Chat), penjelasan materi (Time to Focus), latihan yang interaktif (Time to Practise) dan menyenangkan dalam bentuk permainan (Time for Fun), waktu untuk mahasiswa belajar mandiri (Time for Tube) dan tugas yang meningkatkan keterampilan bahasa mahasiswa (Time for Action). Draft Awal materi pembelajaran Basic Grammar dengan multimedia interaktif dinilai sangat baik oleh pakar. Draf materi pembelajaran Basic Grammar dengan multimedia interaktif dinilai praktis oleh individu dan kelompok kecil. Temuan terakhir penelitian adalah Basic Grammar dengan multimedia interaktif dapat meningkatkan kemampuan tata bahasa mahasiswa. Sehubungan dengan temuan penelitian ini, disarankan kepada mahasiswa dan dosen untuk menggunakan materi pembelajaran Basic English Grammar dengan multimedia interaktif ini. Implikasi dari penelitian ini adalah materi pembelajaran ini sesuai dengan perkembangan pendidikan yang menggalakkan pembelajaran E-Learning.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 18 Mar 2020 02:41
Last Modified: 18 Mar 2020 02:41
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/26201

Actions (login required)

View Item View Item