Pengaruh Latihan Clap Push Up terhadap Peningkatan Daya Ledak Otot Lengan Pemain Bola Voli SMA Negeri 3 Lengayang

Jamil, Nur Adi Fikri (2019) Pengaruh Latihan Clap Push Up terhadap Peningkatan Daya Ledak Otot Lengan Pemain Bola Voli SMA Negeri 3 Lengayang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_NUR_ADI_FIKRI_JAMIL_1306964_205_2019.pdf

Download (288kB) | Preview

Abstract

Masalah penelitian adalah kurangnya daya ledak otot lengan pemain bola voli SMA Negeri 3 Lengayang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Latihan Clap push up terhadap daya ledak otot lengan pemain bola voli SMA Negeri 3 Lengayang, Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah pemain bola voli SMA Negeri 3 Lengayang yang berjumlah 24 orang terdiri dari 12 orang putra dan 12 orang putri. Pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling yaitu berjumlah 12 orang terdiri dari 12 laki-laki. Pengumpulan data dilakukan dengan cara melakukan pre-test dan post-test daya ledak otot lengan pemain bola voli SMA Negeri 3 Lengayang. Analisa data dan pengujian hipotesis menggunakan teknik analisis komparasi dengan menggunakan rumus uji beda mean (uji t) dengan taraf signifikan α = 0,05. Dari analisis data yang dilakukan diperoleh hasil : Pengaruh Latihan Clap push up berpengaruh terhadap peningkatan daya ledak otot lengan pemain bola voli SMA Negeri 3 Lengayang, dengan perolehan koefisien uji “t” yaitu thitung = 4,69 > ttabel = 1,795. Kata Kunci : Latihan Clap Push Up, Daya Ledak Otot Lengan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 11 Mar 2020 07:24
Last Modified: 11 Mar 2020 07:24
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/25940

Actions (login required)

View Item View Item