Pengaruh Pemberian Vitamin E terhadap Kadar Malondialdehid (MDA) Pelari Jarak Jauh Sumatera Barat

Wardani, Meilisa Novya (2018) Pengaruh Pemberian Vitamin E terhadap Kadar Malondialdehid (MDA) Pelari Jarak Jauh Sumatera Barat. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_03_MEILISA_NOVYA_WARDANI_14089006_3566.pdf

Download (254kB) | Preview

Abstract

Pengaruh Pemberian Vitamin E terhadap Kadar Malondialdehid (MDA) Pelari Jarak Jauh Sumatera Barat Oleh: Meilisa Novya Wardani Latihan fisik berat merupakan faktor terjadinya peningkatan radikal bebas. Hal tersebut dapat menyebabkan terjadinya kerusakan otot dan menurunya fungsi kekebalan tubuh. Vitamin E sebagai antioksidan yang dapat meminimalisir peningkatan radikal bebas (MDA). Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pemberian vitamin E terhadap kadar Malondialdehid (MDA). Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu, dengan populasi penelitian seluruh atlet laki-laki pelari jarak jauh Sumbar. Teknik penarikan sampel adalah total sampling yaitu sampel berjumlah 10 orang, dengan data sampel yang dapat diolah sebanyak 10 orang. Pemberian vitamin dalam bentuk capsul dengan dosis 400 IU yang dikonsumsi setelah 1-2 jam latihan. Instrument dalam penelitian ini yaitu pemeriksaan kadar Malondialdehid menggunakan media laboratorium (spektrofotometer), dengan metode PLACER DKK. Kadar Malondialdehid statistik uji nonparametrik (uji beda) dengan aplikasi program SPSS versi 17. Hasil penelitian menunjukan pemberian vitamin E terhadap kadar Malondialdehid diperoleh nilai Asymp Signifikansi sebesar 0,028 dengan angka probabilitas sebesar 0.05. karena 0,05 > 0,028 maka Ha diterima (Hipotesis diterima/ terdapat pengaruh). Dari hasil ini dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pemberian vitamin E terhadap kadar Malondialdehid (MDA) pelari jarak jauh. Kata kunci: Vitamin E, Malondialdehid, Lari Jarak Jauh

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine and Food > Medicine General
R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Ilmu Keolahragaan - S1
Depositing User: Mrs. Melinda Febrianti, S.IP
Date Deposited: 10 Mar 2020 06:58
Last Modified: 10 Mar 2020 06:58
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/25864

Actions (login required)

View Item View Item