Manajemen Pembinaan Olahraga Bolavoli KTC Pakandangan Kabupaten Padang Pariaman

Wiliansyah, Rafiki (2019) Manajemen Pembinaan Olahraga Bolavoli KTC Pakandangan Kabupaten Padang Pariaman. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_RAFIKI_WILIANSYAH_15086382_2929_2019.pdf

Download (400kB) | Preview

Abstract

Berdasarkan observasi yang penulis lakukan di lapangan, bahwa belum diketahui prestasi bolavoli di KTC Pakandangan Kabupaten Padang Pariaman. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui manajemen pembinaan olahraga bolavoli KTC Pakandangan Kabupaten Padang Pariaman. Jenis penelitian adalah deskriptive. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh atlet klub bolavoli KTC Pakandangan berjumlah 12 orang. Sampel diambil dengan teknik total sampling, dengan demikian jumlah sampel adalah sebanyak 12 orang. Jenis data dalam penelitian yaitu data primer, data yang dikumpulkan langsung oleh peneliti dengan menyebarkan angket kepada atlet bolavoli yang terpilih menjadi sampel. Data penelitian dianalisis dengan tingkat capaian responden dengan menggunakan analisis skor ideal. Hasil penelitian ditemukan bahwa: 1) Perencanaan (planning) diperoleh tingkat capaian sebesar 77,98% dan berada pada klasifikasi “Sangat Baik”. Artinya perencanaan telah direncanakan dengan sangat baik. 2) Pengorganisasian (organizing) diperoleh tingkat capaian sebesar 75 %, dan berada pada klasifikasi “Baik”. Artinya organisasi berjalan dengan baik. 3) Penggerakan (actuating) dalam manajemen pembinaan olahraga bolavoli diperoleh tingkat capaian sebesar 82,29%, dan berada pada klasifikasi “Sangat Baik”. Artinya pergerakkan telah dijalankan dengan sangat baik. 4) Pengawasan (controlling) manajemen pembinaan olahraga bolavoli diperoleh tingkat capaian sebesar 81,48%, dan berada pada klasifikasi “Baik Sekali”. Artinya pengawasan dalam pelaksanaan manajemen pembinaan telah dilakukan dengan baik sekali.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 10 Mar 2020 02:51
Last Modified: 10 Mar 2020 02:51
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/25803

Actions (login required)

View Item View Item