Andriansyah, Andriansyah (2019) Manajemen Sumber Daya Manusia Keolahragaan dan Tingkat Kebugaran Jasmani Berbasis Index Pembangunan Olahraga di Indragiri Hilir Provinsi Riau. Masters thesis, Universitas Negeri Padang.
|
Text
A_6_ADRIANSYAH_15199007_4606_2019.pdf Download (619kB) | Preview |
Abstract
Permasalahan utama dalam penelitian ini yaitu sebagian besar SDM olahraga di Kabupaten Indragiri Hilir tidak relevan antara keahlian dan profesi yang dimiliki serta sebagian besar masyarakat tidak memiliki waktu untuk berolahraga. Berdasarkan permasalahan tersebut perlu manajemen sumber daya manusia keolahragaan dan tingkat kebugaran jasmani yang berbasis index pembangunan olahraga di Kabupaten Indragiri Hilir, Provinsi Riau. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui dan mendeskripsikan ketersediaan sumber daya manusia, kualitas dan kuantitas sumber daya manusia keolahragaan di Kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau berdasarkan Sport Development Indeks, 2) mengetahui dan mendeskripsikan Tingkat Kebugaran Jasmani di Kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau berdasarkan Sport Development Indeks dan 3) mengetahui pembangunan olahraga Kabupaten Indragiri Hilir ditinjau dari Sport Development Index. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Metode penentuan sampel pada penelitian ini dengan menggunakan multistage random sampling. Sampel dalam penelitian ini yaitu 90 dari 3 kecamatan. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan wawancara, observasi, Multistage Fitness Test (MFT) dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan parameter Sport Development Index (SDI) dengan formula: ¼ (index SDM) + ¼ (index kebugaran) . Berdasarkan hasil analisis data yang telah dilakukan, dapat disimpulkan sebagai berikut: 1) Indeks Sumber daya manusia keolahragaan Kabupaten Indragiri Hilir adalah 0,047 berada pada kategori rendah, 2) Indeks kebugaran jasmani masyarakat Kabupaten Indragiri Hilir yaitu 0,203 berada pada kategori rendah dan 3) manajemen sumber daya manusia keolahragaan berbasis indeks pembangunan olahraga ditinjau dari sport development index Kabupaten Indragiri yaitu 0,063 berada pada kategori rendah.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Olahraga - S2 |
Depositing User: | Arlianis |
Date Deposited: | 27 Feb 2020 02:03 |
Last Modified: | 27 Feb 2020 02:03 |
URI: | http://repository.unp.ac.id/id/eprint/25479 |
Actions (login required)
View Item |