Optimasi Waktu Reaksi Pembuatan Biodiesel Dari Minyak Sawit dan Minyak Jelantah Menggunakan Katalis Silika-Titania.

Farianty, Dhika (2019) Optimasi Waktu Reaksi Pembuatan Biodiesel Dari Minyak Sawit dan Minyak Jelantah Menggunakan Katalis Silika-Titania. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_8_DHIKA_FARIANTY_15036063_2632_2019.pdf

Download (510kB) | Preview

Abstract

Biodiesel merupakan sumber energi altematif yang menjanjikan. Salah satu metode pembuatan biodiesel adalah reaksi transeterifikasi dengan bantuan suatu katalis. Penelitian tentang optimasi waktu reaksi pembuatan biodiesel dari minyak sawit dan jelantah menggunakan katalis silika-titania telah dilakukan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan waktu reaksi optimum terhadap persentase konversi dan karakteristik sifat fisika biodiesel yang dihasilkan dari minyak sawit dan jelantah menggunakan katalis silika-titania. Katalis silika-titania yang digunakan disintesis dengan metode solid state dan diaplikasikan dalam pembuatan biodiesel dengan variasi waktu 2,3,4,5,6 jam. Kondisi optimum diperoleh dengan melakukan uji sifat-sifat fisika terhadap biodiesel yang dihasilkan seperti uji densitas, laju alir, bilangan asam dan persentase konversi biodiesel yang dihasilkan. Hasil penelitian menunjukan bahwa biodiesel yang dihasilkan dari minyak sawit memiliki kondisi optimum pada waktu reaksi 4-5 jam dengan persentase konversi 33,33%. Waktu reaksi optimum yang samajuga diperoleh pada biodiesel dari minyak jelantah namun dengan persentase konversi yang lebih tinggi yaitu 57,14%. Peningkatan waktu reaksi diatas kondisi optimum (6 jam) menyebabkan persentase konversi berkurang karena terjadinya reaksi balik hidrolisis ester asam lemak. Kata Kunci : Biodiesel, Transesterifikasi, katalis silika-titania, Titanium Tetrahedral, Persentase konversi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 14 Feb 2020 07:06
Last Modified: 14 Feb 2020 07:06
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/25257

Actions (login required)

View Item View Item