Pembuatan LKS Berorientasi HOTS dalam Model Inkuiri Terbimbing pada Materi Gerak Lurus, Gerak Parabola dan Gerak Melingkar di Kelas X SMA/MA.

Novela, Resti (2019) Pembuatan LKS Berorientasi HOTS dalam Model Inkuiri Terbimbing pada Materi Gerak Lurus, Gerak Parabola dan Gerak Melingkar di Kelas X SMA/MA. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pendidikan abad 21 menuntut siswa untuk mampu berpikir kritis, problem solving, berkomunikasi, bekerjasama, serta menciptakan dan memperbaharui. Dalam menyikapi tuntutan abad ke-21 pemerintah merancang suatu upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia dengan melakukan evaluasi dan pengembangan kurikulum. Hal ini dapat terlihat dengan perubahan kurikulum yang sesuai dengan tuntutan pendidikan. Kurikulum 2013 Revisi 2017 menekankan pada kemampuan berpikir kritis dalam proses belajar. Fisika adalah mata pembelajaran yang dapat menghasilkan generasi muda yang produktif, kreatif, inovatif. Pelajaran fisika menuntut siswa dapat memahami dan memecahkan permasalahan lingkungan yang ada dikehidupan nyata. Dengan kemampuan berfikir kritis, kreatif, bekerjasama, dan berkomunikasi dapat dikembangkan untuk membekali siswa dalam menghadapi tantangan dalam abad 21. Namun, kondisi nyata di sekolah menunjukkan bahwa pelajaran fisika belum berjalan optimal. Untuk membantu proses belajar mengajar diperlukan sumber belajar. Salah satu sumber belajar yang diperlukan untuk mengatasi permasalahan ini adalah bahan ajar dalam bentuk lembar kerja siswa yang berorientasi HOTS dengan menggunakan model inkuiri terbimbing. Jenis penelitian ini adalah Penelitian dan Pengembangan (R&D). Objek penelitian adalah LKS berorientasi HOTS dalam model inkuiri terbimbing pada materi Gerak lurus, gerak parabola, dan gerak melingkar di kelas X SMA/MA. Hasil data penelitian ini didapatkan dari hasil validasi dan praktikalitas. Validator lembar kerja siswa berorientasi HOTS dalam model inkuiri terbimbing terdiri dari 3 validator, yaitu dosen fisika FMIPA UNP, sedangkan praktisi lembar kerja siswa terdiri dari 2 orang guru fisika dan 26 siswa SMA. Berdasarkan analisis data dari penelitian yang telah dilakukan terdapat dua hasil penelitian. Pertama nilai rata-rata validasi lembar kerja siswa berorientasi HOTS dalam model inkuiri terbimbing pada materi gerak lurus, gerak parabola, dan gerak melingkar adalah 82,3 dengan kategori sangat valid. Kedua, penggunaan lembar kerja siswa berorientasi HOTS dalam model inkuiri terbimbing adalah sangat praktis dengan rata-rata nilai kepraktisan menurut guru adalah 88,7 dan 87,1 menurut siswa. Jadi, lembar kerja siswa berorientasi HOTS dalam model inkuiri terbimbing pada materi gerak lurus, gerak parabola, dan gerak melingkar berada pada tingkat kevalidan dan kepraktisan yang sangat tinggi sehingga dapat digunakan dalam pembelajaran fisika SMA kelas X. Kata kunci : Lembar Kerja Siswa, HOTS, Inkuiri Terbimbing, Gerak Lurus, Gerak Parabola, Gerak Melingkar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 10 Feb 2020 14:14
Last Modified: 10 Feb 2020 14:14
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/25166

Actions (login required)

View Item View Item