Perbandingan Tes Vertical Jump dan Standing Board Jump Terhadap Jarak Luncuran pada Start Renang Gaya Bebas

Siregar, Gunawan (2019) Perbandingan Tes Vertical Jump dan Standing Board Jump Terhadap Jarak Luncuran pada Start Renang Gaya Bebas. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_02_GUNAWAN_SIREGAR_1206769_1991_2019.pdf

Download (418kB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah masih kurang maksimalnya jarak luncuran pada start renang gaya bebas pada mahasiswa jurusan kepelatihan FIK UNP tahun ajaran 2019. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang perbandingan tes vertical jump dan standing board jump terhadap jarak luncuran pada start renang gaya bebas pada mahasiswa jurusan kepelatihan FIK UNP tahun ajaran 2019. Jenis penelitian ini adalah penelitian Expost Facto artinya penelitian yang bersifat membandingkan atau perbedaan. Populasi dari penelitian ini adalah mahasiswa kepelatihan olahraga UNP yang sedang mengikuti perkuliahan renang dasar pada semester Januari-Juni 2019 yang berjumlah 26 0rang. Dengan teknik penarikan sampel adalah total sampling yaitu 26 0rang. Alat yang digunakan untuk pengumpulan data adalah tes vertical jump, tes standing board jump dan tes luncuran pada start renang gaya bebas kemudian dianalisis dengan stastik teknik uji t secara manual. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu, 1) Terdapat pengaruht esvertical jump terhadap jarak luncuran start pada renang gaya bebas pada mahasiswa jurusan kepelatihan FIK UNP tahun ajaran 2019 (thitung= 28,69>ttabel=1,71). 2) Terdapatpengaruhtesstanding board jump terhadap jarak luncuran start pada renang gaya bebas pada mahasiswa jurusan kepelatihan FIK UNP tahun ajaran 2019 (thitung= 22,38>ttabel=1,71). 3) Terdapat perbedaan pengaruh jarak luncuran start pada renang gaya bebas antara tes vertical jump dan standing board jump pada mahasiswa jurusan kepelatihan FIK UNP tahun ajaran 2019 (thitung= 4,02>ttabel=1,71). Kata Kunci : Perbandingan, Tes Vertical Jump, Standing Board Jump dan Jarak Luncuran Pada Start Renang Gaya Bebas

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 05 Feb 2020 08:34
Last Modified: 05 Feb 2020 08:34
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/25077

Actions (login required)

View Item View Item