Pembuatan Lapisan Tipis CoFe2O4 Menggunakan Metode Sol-Gel Spin Coating dengan Variasi Konsentrasi dan Waktu Pelapisan

Silvia, Rita (2018) Pembuatan Lapisan Tipis CoFe2O4 Menggunakan Metode Sol-Gel Spin Coating dengan Variasi Konsentrasi dan Waktu Pelapisan. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_08_RITA_SILVIA_14036016_3581_2018.pdf

Download (214kB) | Preview

Abstract

Telah dilakukan penelitian mengenai pembuatan lapisan tipis CoFe2O4 menggunakan metode sol-gel spin coating. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kosenterasi Co2+/Fe3+ terhadap sifat listrik dan sifat optik serta pengaruh waktu pelapisan terhadap sifat listrik pada lapisan tipis CoFe2O4. Variasi konsenterasi Co2+/Fe3+ yang digunakan yaitu 0.05M, 0,1M, 0,15M, 0,2M dan 0,25M dan variasi waktu pelapisan yang digunakan yaitu 10, 20, 30, 40, dan 50 detik. Lapisan tipis CoFe2O4 dengan variasi konsenterasi diuji sifat listrik menggunakan metode FPP dan dikarakterisasi menggunakan XRD, UV-DR dan SEM. Berdasarkan pengujian sifat listrik dari lapisan tipis dengan variasi konsenterasi diperoleh semakin besar konsenterasi maka nilai resistansi semakin besar pula. Hasil karakterisasi dengan variasi konsenterasi menggunakan XRD menunjukkan telah terbentuknya CoFe2O4 yang ditandai dengan adanya puncak dengan pola (111), (311), (444), (511). Selain itu, ukuran partikel yang diperoleh berukuran nano yaitu 14,46-100,67 Berdasarkan data UV-DR diperoleh nilai bandgap semakin kecil dengan meningkatnya konsenterasi. Nilai bandgap terendah yaitu pada lapisan tipis dengan konsenterasi 0,25 M yaitu 2,79 eV. Data SEM dari lapisan tipis dengan konsenterasi 0,25 M menunjukkan permukaan lapisan yang cukup merata dan diketahui ketebalan lapisan yakni 642,7 nm. Selain itu, pada variasi waktu pelapisan nilai resistansi yang didapat semakin menurun seiring dengan bertambahnya waktu pelapisan. Nilai resistansi terendah yaitu 105.09 pada waktu pelapisan 50 detik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 28 Jan 2020 03:54
Last Modified: 28 Jan 2020 03:54
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/24913

Actions (login required)

View Item View Item