Pengaruh Penambahan Polietilen Glikol terhadap Kualitas Plastik Biodegradabel Berbasis Selulosa Bakterial dari Kultur Buah Nanas (Ananas comosus)

Novitra, Rikaryalita (2018) Pengaruh Penambahan Polietilen Glikol terhadap Kualitas Plastik Biodegradabel Berbasis Selulosa Bakterial dari Kultur Buah Nanas (Ananas comosus). Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_08_RIKARYALITA_NOVITRA_16036099_3377_2018.pdf

Download (198kB) | Preview

Abstract

Pembuatan plastik biodegradable berbahan dasar kulit nanas telah dilakukan pada penelitian ini. Dimana struktur selulosa bakteri yang kuat, ringan dan elastis sangat berpotensi untuk dijadikan plastik biodegradable, namun kekurangannya yaitu sifatnya yang kurang elastis. Oleh karena itu penelitian ini dilakukan untuk membuat plastik yang bersifat biodegradable dengan memanfaatkan kultur bakteri dari ekstrak nanas, dengan bantuan plasticizer polietilen glikol, terhadap sifat plastik yang dihasilkan, melalui analisa kadar air (water content ), uji penggembungan (swelling properties), uji kuat tarik (tensile strenght), pemanjangan (elongasi), uji biodegradasi, analisa gugus fungsi(FTIR) serta uji kristalinitas (XRD). Penelitian ini termasuk kedalam penelitian eksperimen, dengan variasi penambahan polietilen glikol (0%, 3.5%, 7%, 10.5%, dan 14%) pada media fermentasi. Berdasarkan uji kandungan air yang dimiliki oleh selulosa bakterial sebesar 98,84% dan selulosa bacterial polietilen glikol dengan kosentrasi 3.5% yaitu 98.9%. Pada uji derajat penggembungan menunjukkan bahwa derajat penggembungan selulosa bacterial lebih tinggi dari pada selulosa bacterial polietilen glikol, persentase derajat penggembungan selulosa bacterial polietilen glikol yang maksimum diperoleh pada kosentrasi 3.5% yaitu 152.4. Untuk kuat tarik maksimum dimiliki oleh plastik dengan penambahan polietilen glikol 10.5% dengan peg 4000 yaitu sebesar 2..29 kN/m dengan elastisitas sebesar 18.05% dan daya kemampuan degradasi mencapai 59% hingga hari ke-9. Spektra FTIR menunjukan bahwa adanya selulosa. Berdasarkan data XRD, struktur plastik dengan penambahan 0% polietilen glikol lebih kristal dibandingkan dengan plastik yang diberi penambahan polietilen glikol 10.5% peg 4000.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 28 Jan 2020 03:54
Last Modified: 28 Jan 2020 03:54
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/24910

Actions (login required)

View Item View Item